REPUBLIKA.CO.ID,
Conte Ingin Napoli Nikmati Puncak Klasemen Serie A dan Tiket ke Liga Champions
JAKARTA -- Pelatih Napoli Antonio Conte mengatakan sudah waktunya untuk menikmati momen kembali ke puncak Serie A sekaligus mengamankan tiket berlaga di Liga Champions musim depan. Kepastian ini didapatkan setelah Napoli menaklukkan Torino 2-0 di Stadion Diego Armando Maradona, Napoli, Senin (28/4/2025) dini hari WIB.
Dua gol pada babak pertama dari Scott McTominay membantu Napoli menggusur Inter dengan keunggulan tiga poin dalam perburuan gelar juara Serie A. Kemenangan tersebut juga mengamankan kembalinya i Partenopei ke kompetisi klub elite Eropa.
"Ini bukan pertama kalinya kami memimpin, kami telah memimpin lebih banyak daripada tim lain," ujar Conte dalam sebuah konferensi pers.
"Namun, jumlah pertandingan semakin sedikit dan Anda dapat membayar kesalahan apa pun dengan cara yang besar. Secara matematis kami berada di Liga Champions, target ekonomi yang sangat penting bagi klub, dan Anda harus menikmatinya setidaknya sedikit."
Napoli, yang memenangkan gelar liga pada 2023, absen dari kompetisi Eropa musim ini setelah finis di urutan ke-10 musim lalu.
Conte menyebut Napoli menjalani malam yang aneh. Ia mengaku tidak menonton laga Inter kontra AS Roma di mana Nerazzurri tumbang 0-1. Conte beralasan ia sudah cukup menderita dengan permainan timnya.
"Saya juga tidak mengintervensi para pemain, saya ingin membiarkan mereka bebas, karena saya tahu bahwa kami juga bisa kehilangan energi mental. Sebelum pertandingan, saya mengatakan kepada mereka bahwa tidak ada yang berubah dan kami harus menang, dengan motivasi yang tinggi. Para pemain tampil sangat baik, didorong oleh atmosfer yang luar biasa," ungkapnya.
Dengan empat pertandingan tersisa di musim ini, Napoli akan bertandang ke Lecce yang terancam degradasi pada Sabtu sebelum menghadapi Genoa, Parma, dan Cagliari. Semuanya di papan bawah klasemen. Napoli diperkirakan bisa melewatinya dengan baik ketimbang Inter yang masih harus menghadapi Lazio pada laga sisanya.
View this post on Instagram