Rabu 05 Mar 2025 15:47 WIB

Respons Video Viral, Ini Alasan Wali Kota Bekasi Inapkan Keluarga di Hotel Saat Banjir

Wali Kota Bekasi sebut inapkan keluarga di hotel untuk keamanan bukan mewah-mewahan.

Rep: Muhammad Noor Alfian Choir/ Red: Teguh Firmansyah
Wali Kota Bekasi Tri Adhianto ungkap rasa salutnya dengan tekad warga untuk berpuasa di tengah banjir, Selasa (4/3/2025).
Foto: Republika/Muhammad Noor Alfian Choir
Wali Kota Bekasi Tri Adhianto ungkap rasa salutnya dengan tekad warga untuk berpuasa di tengah banjir, Selasa (4/3/2025).

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Viral di media sosial keluarga dari wali kota Bekasi menginap di hotel saat banjir menerjang kota tersebut. Sejumlah netizen mempertanyakan langkah sang wali kota yang dinilai tidak empati dengan kondisi para pengungsi lainnya. Ada juga yang menyayangkan mengapa video menginap di hotel itu bisa diunggah ke media sosial.   

Wali Kota Bekasi Tri Adhianto angkat bicara dengan narasi yang beredar tersebut. Wali Kota mengatakan alasan ia mengungsikan keluarga di hotel untuk faktor keamanan dibanding bermewah-mewahan.

Baca Juga

“Tentu ada hal-hal yang lebih baik lagi. Supaya ini saja, supaya prosesnya bisa pastikan lebih aman. Tidak ada pengen kesan bermewah-mewahan,” kata Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto, Rabu (5/3/2025).

Tri menjelaskan waktu itu sekitar pukul 02.00 WIB ketinggian air sudah 600 cm. Ia pun memperkirakan rumahnya yang di Kemang akan tenggelam jika ada tetap di sana. “Kalau saya kan melihatnya dari sisi pada waktu itu bagaimana saya ingin berbuat yang terbaik buat warga masyarakat,” katanya.

Oleh sebab itu, ia mengaku memutuskan untuk menyelamatkan keluarganya terlebih dahulu agar fokus melayani masyarakat.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement