Ahad 21 Jul 2024 11:00 WIB

Sempat Gangguan, AP II Pastikan IT Maskapai di Bandara Soetta Sudah Normal

Sistem IT AirAsia Indonesia dan Citilink sempat terganggu akibat masalah Microsoft.

Rep: Antara/ Red: Erik Purnama Putra
Calon penumpang pesawat antre untuk check in di Terminal 2 Bandara Soekarno-Hatta, Kota Tangerang, Banten.
Foto: Republika/Prayogi
Calon penumpang pesawat antre untuk check in di Terminal 2 Bandara Soekarno-Hatta, Kota Tangerang, Banten.

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- PT Angkasa Pura (AP) II memastikan sistem teknologi dan informasi (information and technology/IT) milik maskapai penerbangan di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang, Banten, Ahad (21/7/2024), sudah normal. Sejumlah sistem layanan check in counter penumpang di Terminal 3 Bandara Soetta sempat terganggu pada Jumat (19/7/2024).

Hal itu akibat terjadinya gangguan secara global pada operasi peralatan Microsoft, sejumlah Dampak akibat gangguan IT tersebut, berpengaruh pada layanan penumpang. Terjadi antrean panjang di gate 4E, check in counter maskapai Citilink di Terminal 3 Bandara Soetta pada Jumat (20/7/2024) malam IB.

 

Baca: Menlu Retno Kunjungi Area Pertambangan PT Vale Indonesia

Dengan situasi tersebut, pengelola bandara serta maskapai penerbangan pun menambah petugas pelayanan. Pejabat Sementara (Pjs) SVP of Corporate Secretary AP II, Cin Asmoro menyampaikan, sejak Sabtu, sistem IT di dua maskapai yakni AirAsia Indonesia dan Citilink telah dapat digunakan kembali untuk memproses keberangkatan penumpang pesawat.

"Sistem IT milik beberapa maskapai kemarin sempat mengalami gangguan, dampak dari gangguan sistem IT secara global. Adapun sistem IT milik AP II sebagai operator 20 bandara sama sekali tidak mengalami gangguan atau tetap normal," katanya di Kota Tangerang, Ahad.

Baca: Marinir TNI AL dan US Marine Corps Latma Serangan Raid Darat

Dia menuturkan, selama terjadi gangguan sistem IT global pada maskapai penerbangan dilakukan koordinasi yang baik di antara stakeholder, sehingga berhasil meminimalisasi dampak dari gangguan tersebut.

Cin mengungkapkan, dalam penanganan permasalahan sistem IT, AP II menyiagakan lebih banyak personel aviation security (avsec) serta customer services. Pihaknya juga membuka lebih banyak konter check in untuk memperlancar proses keberangkatan penumpang pesawat.

"Kami berterima kasih atas dukungan seluruh pihak termasuk penumpang pesawat sehingga dampak dari gangguan sistem IT yang terjadi kemarin dapat diminimalisasi," kata Cin.

Baca: Sebelum ke Papua, Satgas Yonif 512/QY Dilatih Dulu di Batujajar

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement