Selasa 16 Jul 2024 22:26 WIB

Ini Jadwal Angkat Besi di Olimpiade Paris 2024

Indonesia mengirimkan tiga lifter di Olimpiade Paris 2024.

Nurul Akmal, salah satu lifter Indonesia yang akan berlaga di cabang olahraga angkat besi Olimpiade Paris 2024.
Foto: AP Photo/Aaron Favila
Nurul Akmal, salah satu lifter Indonesia yang akan berlaga di cabang olahraga angkat besi Olimpiade Paris 2024.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tiga atlet angkat besi Indonesia akan tampil pada ajang olahraga multievent tertinggi dunia Olimpiade Paris 2024, yaitu Eko Yuli Irawan (61 kg), Rizki Juniansyah (73 kg), dan Nurul Akmal (+81 kg). Ketiga atlet ini akan berangkat ke Montpellier, bagian selatan Prancis, pada 21 Juli untuk melakukan aklimatisasi atau penyesuaian terhadap iklim yang berbeda dalam menghadapi Olimpiade Paris 2024.

Saat ini, Eko, Rizki, dan Amel--panggilan akrab Nurul Akmal--sedang menjalani latihan secara intensif menuju Olimpiade Paris melalui pemusatan latihan yang digelar Pengurus Besar Perkumpulan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PB PABSI). Latihan tersebut berlangsung di Markas Komando Lanmar, Jakarta. Pada 4 Agustus 2024, para atlet angkat besi sudah masuk ke kompleks kampung atlet di Prancis.

Baca Juga

Eko akan tampil untuk kelima kalinya pada Olimpiade di Paris. Berbeda dari lifter berusia 34 tahun itu, Rizki akan tampil perdana pada Olimpiade. Lifter berusia 20 tahun itu telah meraih tujuh medali emas internasional dan tiga medali perak, serta mencetak rekor dunia pada tingkat senior dan junior.

Terakhir pada April lalu, Rizki memenangkan IWF World Cup 2024 di Thailand pada kelas 73 kilogram, dengan total angkatan 365 kg, memecahkan rekor sebelumnya.

Sementara Amel memastikan lolos ke Olimpiade Paris 2024 berdasarkan keputusan International Weighlifting Federation (IWF). Ini akan menjadi Olimpiade kedua bagi Amel setelah sebelumnya tampil di Olimpiade Tokyo 2020. Pada Olimpiade Tokyo, Amel tampil di kelas+87kg dan menempati peringkat kelima.

Cabang olahraga angkat besi akan berlangsung pada 7 Agustus-11 Agustus 2024 di South Paris Arena 6.

Berikut jadwal lengkap angkat besi, seperti disiarkan laman resmi Olimpiade Paris 2024, Selasa.

Rabu, 7 Agustus 2024

Pukul 20.00 WIB Kelas 61kg putra

Kamis, 8 Agustus 2024

Pukul 00.30 WIB Kelas 49kg putri

Pukul 20.00 WIB Kelas 59kg putri

Jumat, 9 Agustus 2024

Pukul 00.30 WIB Kelas 73kg putra

Pukul 20.00 WIB Kelas 89kg putra

Sabtu, 10 Agustus 2024

Pukul 00.30 WIB Kelas 71kg putri

Pukul 16.30 WIB Kelas 102kg putra

Pukul 21.00 WIB Kelas 81kg putri

Ahad, 11 Agustus 2024

Pukul 01.30 WIB Kelas +102kg putra

Pukul 16.30 WIB Kelas +81kg putri

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement