REPUBLIKA.CO.ID, PONTIANAK -- Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Pontianak, PT Borneo Istimewa, dan Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Kalimantan Barat bersinergi dalam pelatihan peningkatan kapasitas IT bagi koperasi se-Kalimantan Barat. Pelatihan yang digelar di Hotel Gajah Mada Pontianak, pada Senin (24/6/2024) ini dihadiri oleh berbagai perwakilan koperasi dari seluruh provinsi.
Yoki Firmansyah, dosen berkompeten Universitas BSI kampus Pontianak bertindak sebagai narasumber utama, memaparkan materi tentang aplikasi Customer Relation Management (CRM). Yoki menjelaskan bahwa CRM dapat membantu koperasi dalam memahami kebutuhan anggota, meningkatkan efisiensi layanan, dan membangun hubungan jangka panjang yang saling menguntungkan.
“CRM merupakan alat yang sangat berguna bagi koperasi untuk memahami kebutuhan anggota, merespons dengan cepat, dan membangun hubungan jangka panjang yang saling menguntungkan. Dengan implementasi CRM yang tepat, koperasi dapat meningkatkan kepuasan anggota dan mendorong pertumbuhan yang berkelanjutan,” ujarnya.
Yoki juga menekankan pentingnya pelatihan berkelanjutan dan pembaruan pengetahuan teknologi untuk menghadapi tantangan di era digital. Ia berharap bahwa pelatihan ini dapat menjadi langkah awal yang positif bagi koperasi di Kalimantan Barat untuk mengadopsi teknologi terbaru dalam operasional mereka.
Edi Suprianto, CEO PT Borneo Istimewa, mengapresiasi kerja sama ini dan menekankan pentingnya teknologi informasi dalam mendorong inovasi dan efisiensi koperasi. "Kami berkomitmen untuk terus mendukung inisiatif semacam ini," kata Edi.
Sementara itu, Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Kalimantan Barat berharap pelatihan ini dapat meningkatkan pemahaman dan kemampuan digitalisasi koperasi di era digital. Perwakilan dinas menyatakan bahwa ini adalah langkah awal dari rangkaian kegiatan untuk meningkatkan kapasitas dan daya saing koperasi.
Kolaborasi antara Universitas BSI kampus Pontianak, PT Borneo Istimewa, dan Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Kalimantan Barat menunjukkan komitmen bersama dalam mendorong koperasi menuju digitalisasi, demi kesejahteraan dan kemajuan bersama.