Rabu 26 Jun 2024 03:58 WIB

Koeman Kecewa Berat Belanda Tampil Buruk Lawan Austria di Piala Eropa

Austria menaklukkan Belanda 3-2 untuk menjuarai Grup D Euro 2024.

Pelatih Belanda Ronal Koeman mengawasi timnya dalam pertandingan melawan Austria di Euro 2024.
Foto:

"Kami tidak memulai dengan baik, tidak tajam. Kami tidak bisa bermain sepak bola. Babak kedua berjalan lebih baik, tetapi itu tidak cukup," kata Gakpo yang juga bermain untuk Liverpool.

Gelandang Belanda Jerdy Schouten menambahkan timnya tidak melakukan tekanan dengan baik, sehingga lapangan terlihat sangat besar. Austria, kata dia, mengambil keuntungan penuh dari itu.

"Itu tidak bagus secara taktik. Kami sering mengatasinya, tetapi kami tidak dapat memberikan tekanan. Mereka bermain sedikit berbeda dari pertandingan sebelumnya. (Marcel) Sabitzer lebih tinggi dan ketika saya mengikutinya, lini tengah menjadi sangat besar. Jika saya tidak melakukan itu, masalah akan muncul di tempat lain," kata dia.

Schouten menilai semua pemain Belanda tampil buruk. Ia merasa Koeman pantas saja mengganti seluruh starternya pada laga ini.

Di sisi lain, penyerang Austria Sabitzer menegaskan timnya tak seburuk anggapan orang karena bisa mengalahkan Belanda dan menjuarai Grup D. Namun untuk Austria, kata dia, yang terpenting lolos ke babak 16 besar.

"Kami berhasil melakukannya. Sekarang kami harus tenang, menjernihkan pikiran dan terus menyerang. Dalam sepak bola, banyak hal yang terjadi dengan cepat, Anda akan mengalami pasang surut. Saya pikir itu normal. Pertanyaannya adalah bagaimana Anda menghadapinya," kata dia.

Ia mengaku telah bekerja dengan sangat baik dalam beberapa hari terakhir. Rekan setimnya mendukungnya dengan sangat baik.

"Ketika Anda menang seperti itu, menjuarai grup, mencetak gol kemenangan, tidak ada yang lebih baik dari itu," ujar penyerang klub Borussia Dortmund yang menjadi man of the match laga ini.

Sabitzer mengaku memberikan segalanya untuk Austria. Ia selalu ingin membantu dengan assist dan gol demi kemenangan timnya.

"Anda dapat melihat bahwa kami melakukan rotasi di dalam tim dan tidak ada yang terlewatkan, semua orang tahu posisinya dan apa yang harus mereka lakukan," kata dia.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement