Rabu 03 Apr 2024 23:40 WIB

Sejumlah Wilayah di Jakarta Timur Terendam Banjir

Ketinggian banjir mulai surut.

Kendaraan menerobos genangan air yang merendam di Jalan Boulevard Raya, Kelapa Gading, Jumat (22/3/2024). Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jakarta mengumumkan, terjadi banjir di sebelas ruas jalan Jakarta. Hujan yang mengguyur wilayah Jakarta semalam juga mengakibatkan di Jalan Boulevard Raya tersebut terendam dengan ketinggian 20 cm.
Foto: Republika/Prayogi
Kendaraan menerobos genangan air yang merendam di Jalan Boulevard Raya, Kelapa Gading, Jumat (22/3/2024). Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jakarta mengumumkan, terjadi banjir di sebelas ruas jalan Jakarta. Hujan yang mengguyur wilayah Jakarta semalam juga mengakibatkan di Jalan Boulevard Raya tersebut terendam dengan ketinggian 20 cm.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Hujan yang terus mengguyur wilayah DKI Jakarta sejak siang hari menyebabkan sejumlah wilayah di Jakarta Timur terendam banjir pada Rabu malam (3/4/2024).

Kasatgas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jakarta Timur Sukendar mengatakan Jalan Raya Mabes Hankam, Kelurahan Bambu Apus, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, terendam banjir akibat luapan aliran Kali Jati.

Baca Juga

"Untuk ketinggian mulai pukul 16.30 WIB mencapai 90 sentimeter (cm) laku sekitar pukul 18.00 WIB mencapai 70 cm," kata Sukendar.

Wilayah lainnya yang terendam banjir, yakni Jalan Pengantin Ali, Kelurahan Ciracas, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur. Hingga kini banjir masih terjadi, hanya saja ketinggian air perlahan mulai surut.

"Ketinggian air saat ini mencapai 10 cm dari sebelumnya 30 cm," ujarnya.

Selain itu, Jalan Pelita No 5 RT 2 RW 2 Kelurahan Lubang Buaya, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur juga terendam banjir hingga satu meter. Hingga kini, sekitar pukul 22.07 WIB, petugas BPBD Jakarta Timur sudah dikerahkan pada setiap lokasi banjir guna persiapan evakuasi dan perbantuan warga.

Sementara itu, petugas Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur telah melakukan evakuasi warga yang terdampak banjir di sejumlah wilayah. "Tadi kami telah mengevakuasi seorang ibu lansia di Jalan Pelita, Kelurahan Lubang Buaya karena rumahnya terendam banjir," kata Kasie Ops Sudin Gulkarmat Jaktim Gatot Sulaeman ketika dikonfirmasi.

Selain itu, ia juga mengevakuasi 11 orang warga di Jalan Caraka RW 03, Kelurahan Kalisari, Kecamatan Pasar Rebo karena ketinggian air di permukiman tersebut mencapai 1 meter.

"Kami juga mengevakuasi warga yang tengah sakit stroke di Jalan Senan RT 05/RW 03 Kelurahan Rambutan, Kecamatan Ciracas karena ketinggian air mencapai 1,2 meter. Alhamdulillah, kegiatan evakuasi berjalan lancar," ucapnya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement