Rabu 14 Feb 2024 18:10 WIB

Quick Count Prabowo-Gibran Menang, FX Rudy: Kami Terima

Apapun yang terjadi ya harus kita terima apa adanya.

Rep: Muhammad Noor Alfian Choir/ Red: Erik Purnama Putra
Respon ketua DPC PDIP Kota Solo FX Rudy soal hasil quick count dari sejumlah lembaga survei yang sementara Paslon 02 Prabowo-Gibran unggul, Rabu (14/2/2024).
Foto: Republiika Alfian Choir
Respon ketua DPC PDIP Kota Solo FX Rudy soal hasil quick count dari sejumlah lembaga survei yang sementara Paslon 02 Prabowo-Gibran unggul, Rabu (14/2/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Ketua DPC PDIP Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo memberi respons terkait hasil quick count sejumlah lembaga survei menempatkan pasangan calon nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul sementara.

"Ya kita menerima hasil quick count, kita tetap tunggu hasil yang sebenarnya real count dari KPU," kata Rudy ketika ditemui awak media di Kota Solo, Jawa Tengah, Rabu (14/2/2024).

Baca Juga

Rudy mengaku, tak menyangka dengan hasil tersebut lantaran tak ada gerakan pasangan Prabowo-Gibran yang tampak di Kota Solo. Hanya saja, pihaknya tetap menerima hasil quick count yang ditayangkan televisi tersebut.

"Namun kalau melihat seperti begini ya sudah perjuangan sudah kita lakukan semaksimal mungkin. Apapun yang terjadi ya harus kita terima apa adanya kita nda kurang kurang untuk berjuang," kata eks wali kota Solo tersebut.

FX Rudy mengaku, kaget dengan raihan pasangan Prabowo-Gibran. "Namun kalau hasilnya seperti ini kita ngak nyangka lah, karena Solo nggak ada pergerakan bisa semasif seperti begini. Tapi ya itu harus kita terima tidak perlu ada yang stres dan sebagainya tapi kita ditunggu real count KPU," katanya.

Pihaknya juga mengimbau kepada seluruh simpatisan hingga kader partai banteng agar tidak melakukan tindakan yang merugikan rakyat. FX Rudy mengatakan tidak boleh ada gerakan kecuali perintah dari dirinya.

"Saya berharap kepada teman teman tidak perlu melakukan gerakan apapun tanpa perintah dari ketua DPC. Ya ini harus dipahami sehingga anak anak tidak boleh melakukan apapun yang merugikan masyarakat," kata FX Rudy.

"Oh iya sudah saya imbau ndak boleh melakukan tindakan apapun tanpa sepengetahuan ketua DPC karena kita harus melihat hasil real count ya nanti kalau kita melihat di TPS di lapangan ya sudah kita banyak yang menang ada yang kalah ya udah itu pergerakan yang tim mereka lakukan," ucap FX Rudy menegaskan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement