Rabu 11 Oct 2023 19:43 WIB

Tim Pemenangan Ganjar Tunjuk Andi Widjajanto Jadi Deputi Politik

Tim Pemenangan Ganjar Pranowo resmi menunjuk Andi Widjajanto jadi Deputi Politik.

Rep: Nawir Arsyad Akbar/ Red: Bilal Ramadhan
Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas) Andi Widjajanto. Tim Pemenangan Ganjar Pranowo resmi menunjuk Andi Widjajanto jadi Deputi Politik.
Foto: Republika/Nawir Arsyad Akbar
Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas) Andi Widjajanto. Tim Pemenangan Ganjar Pranowo resmi menunjuk Andi Widjajanto jadi Deputi Politik.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim Pemenangan Nasional Ganjar Presiden (TPN GP) resmi menunjuk Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas) Andi Widjajanto sebagai Deputi Politik 5.0. Penunjukkannya diumumkan langsung oleh Ketua TPN GP, Arsjad Rasjid.

"Ada dua deputi yang saya umumkan hari ini dengan pertimbangan yang bersangkutan adalah seorang tokoh, memiliki kredibilitas dan profesional. Yaitu Deputi Politik 5.0 TPN GP Andi Widjajanto," ujar Arsjad di Kantor TPN GP, Jakarta, Rabu (11/10/2023).

Baca Juga

"Serta Komjen Pol (Purn) Luki Hermawan ditunjuk jadi Deputi Kinetik Teritorial TPN GP," sambungnya.

rsjad menjelaskan, TPN GP optimistis dalam menghadapi pemilihan presiden (Pilpres) 2024. Selain itu, kerja sama politik untuk Ganjar Pranowo semakin solid dalam pemenangannya.

"Kami (TPN GP) merasa didukung penuh partai politik koalisi untuk secara independen menyusun formatur Tim Pemenangan Nasional Ganjar Presiden," ujar Arsjad.

Diketahui, Andi merupakan bagian Tim 11 untuk pemenangan pasangan Jokowi-Jusuf Kalla pada Pilpres 2014. Selain Andi, beberapa nama lainnya adalah Cornelis Lay, Jaleswari Pramodhawardani, dan Teten Masduki.

Setelah Jokowi-JK ditetapkan sebagai presiden dan wakil presiden terpilih, Tim 11 dibubarkan. Mantan anggota Tim 11 kemudian ditarik menjadi anggota Tim Transisi. dan Andi diangkat menjadi salah satu Deputi Tim Transisi.

Andi bersama sejumlah mantan anggota Tim 11 juga tergabung dalam tim penyusun Lembaga Kepresidenan dan Arsitektur Kabinet untuk pemerintahan Jokowi-JK. Format Kabinet Kerja Jokowi-JK saat itu adalah salah satu hasil Tim 11 yang disupervisi oleh Pratikno, yang sekarang menjadi Menteri Sekretaris Negara.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement