Rabu 12 Apr 2023 00:17 WIB

Kapolsek Akui Ada Kebocoran di Atap Pasar Tanah Abang

Kapolsek sebut kebocoran di atas Pasar Tanah Abang sudah ditangani pengelola gedung.

Rep: Haura Hafizhah/ Red: Bilal Ramadhan
Suasana di Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat. Kapolsek sebut kebocoran di atas Pasar Tanah Abang sudah ditangani pengelola gedung.
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Suasana di Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat. Kapolsek sebut kebocoran di atas Pasar Tanah Abang sudah ditangani pengelola gedung.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Viral video yang beredar di media sosial lantai 1 Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat tergenang air. Terlihat dari video tersebut air berasal dari asbes yang bocor. Hal ini pun ditanggapi oleh Kapolsek Metro Tanah Abang.

"Infonya itu genangan, bukan banjir. Karena ada bocor air AC dari pipa chiler, langsung ditangani pihak gedung (teknisi) Metro," kata Kapolsek Metro Tanah Abang Kompol Patar Mula Bona saat dikonfirmasi pada Selasa (11/4/2023).

Baca Juga

Kemudian, ia menjelaskan setelah diberhentikan dari sumbernya air tersebut pun berhenti. "Saat ini sudah selesai bersih-bersih," kata dia.

Sebelumnya diketahui, video yang beredar di media sosial akun Instagram @infojkt24 terlihat pasar tanah abang lantai 1 tergenang air.

"Sel 11 Apr. Banjir di pusat-pusat grosir Metro Tanah Abang lantai 1 diduga akibat adanya pipa air yang bocor," kata akun tersebut dikutip Republika pada Selasa (11/4/2023).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement