Selasa 21 Mar 2023 21:07 WIB

Strategi Komunikasi Semen Indonesia Raih Apresiasi di PRIA 2023

SIG raih kategori Terpopuler Media Cetak dan Online 2022 BUMN di PRIA 2023

PT Semen Indonesia (Persero) Tbk. SIG berhasil meraih penghargaan kategori Terpopuler Media Cetak dan Online 2022, sub kategori BUMN Tbk dalam ajang PR Indonesia Awards (PRIA) 2023 yang digelar oleh PR Indonesia Group.
Foto: istimewa
PT Semen Indonesia (Persero) Tbk. SIG berhasil meraih penghargaan kategori Terpopuler Media Cetak dan Online 2022, sub kategori BUMN Tbk dalam ajang PR Indonesia Awards (PRIA) 2023 yang digelar oleh PR Indonesia Group.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, mengatakan pentingnya keterbukaan data dan informasi bagi perusahaan BUMN. Adapun upaya transparansi tersebut, diharapkan masyarakat dapat melihat kondisi BUMN secara utuh dan menyeluruh, tanpa adanya kemungkinan salah persepsi dan miskomunikasi, yang sedikit-banyak bakal mengganggu kinerja BUMN secara keseluruhan.

"Yang baik harus disampaikan. Bagaimana pun, keterbukaan itu sangat penting dalam meningkatkan akurasi informasi ke masyarakat," ujar Erick, dalam keterangan resminya, pekan lalu.

Arahan Erick agar BUMN dapat semakin transparan dan terbuka kepada publik tersebut diterapkan dengan seksama oleh jajaran perusahaan BUMN. Tak terkecuali PT Semen Indonesia Tbk juga merupakan holding BUMN industri semen dengan nama Semen Indonesia Group (SIG).

SIG berhasil meraih penghargaan kategori Terpopuler Media Cetak dan Online 2022, sub kategori BUMN Tbk dalam ajang PR Indonesia Awards (PRIA) 2023 yang digelar oleh PR Indonesia Group. Penghargaan ini diterima SIG berdasarkan penilaian terhadap total dan sentimen pemberitaan lebih dari 250 media cetak dan 11.000 media online selama rentang waktu 1 Januari 2022 – 31 Desember 2022 yang dilakukan oleh PR INDONESIA bekerja sama dengan Indonesia Indicator.

Selain penghargaan tersebut, SIG juga mendapat dua penghargaan bidang kehumasan lain, yakni Silver Winner kategori Kanal Digital, sub kategori Media Sosial Instagram, Silver Winner kategori Kanal Digital, sub kategori Website.

PRIA 2023 kali ini bertemakan 'Komunikasi untuk Peradaban Negeri' yang memberikan penghargaan pada program kehumasan terbaik dan memberikan terobosan bagi para praktisi komunikasi, korporasi, atau instansi.

PRIA merupakan bagian dari komitmen PR INDONESIA dalam mengapresiasi kinerja humas/public relations (PR) yang unggul dari korporasi, kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah di Indonesia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement