Kamis 20 Oct 2022 16:14 WIB

Ganjar Siap Nyapres, PAN akan Putuskan di Rapimnas dan PPP di Mukernas

PAN dan PPP sebelumnya diketahui memasukkan nama Ganjar dalam radar capresnya.

Rep: Amri Amrullah/ Red: Indira Rezkisari
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo
Foto: Republika/Bowo Pribadi
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ganjar Pranowo sudah menyatakan kesediaannya maju sebagai capres bila diberi amanah. Dua partai dari KIB yakni Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mengakui nama Ganjar memang masuk dalam usulan calon presiden (capres), namun kedua partai masih perlu memproses pencalonan tersebut lewat agenda rapat nasional.

Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga Mauladi mengatakan pihaknya mengapresiasi atas kesediaan Ganjar Pranowo maju sebagai calon presiden 2024. Hal ini akan mewarnai mozaik pilpres, semakin banyak calon akan semakin banyak alternatif pilihan masyarakat dalam menentukan pimpinan nasional.

Baca Juga

Diakui Viva, Ganjar adalah salah satu figur yang diusulkan menjadi calon presiden di Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PAN tahun 2022. Proses pencalonan Ganjar mulai dari bawah, berdasarkan penjaringan aspirasi yang dilakukan pengurus di tingkat daerah dan provinsi. Lalu diputuskan di Rakernas.

"Setelah ini PAN akan menyelenggarakan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) untuk membahas siapa yang akan diusulkan ke KIB," ujar Viva kepada wartawan, Kamis (20/10/2022).

Viva mengatakan, PAN telah berkoalisi dengan Golkar dan PPP di Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) soal ini. Nanti penentuan paslon dari KIB akan diputuskan secara musyawarah mufakat, tidak voting. Pertama, KIB akan memprioritaskan calon dari internal sendiri.

"Di PAN ada Bang Zulkifli Hasan, di Golkar ada Pak Airlangga Hartarto, dan di PPP ada Pak Mardiono," ungkapnya.

Namun bukan berarti KIB tidak memonitor figur dari luar KIB. Seperti yang ia sampaikan tadi, nama Ganjar sudah masuk diusulkan di Rakernas. "Nanti kita lihat bagaimana dinamika politik selanjutnya," imbuhnya.

Hal yang sama disampaikan Sekretaris Majelis Pakar DPP PPP Aunur Rofiq. Ia menyebut nama Ganjar sudah disebut oleh beberapa Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) di daerah. Namun seperti apa kelanjutannya, ia mengatakan, DPP akan membahasnya dan tentu mempertimbangkan masukan-masukan dari wilayah.

"Itu akan dibahas di momen khusus di DPP, karena saat ini DPW fokus ke persiapan pemilu legislatif," ujar Aunur.

Sementara itu Ketua Bidang Fungsional DPP PPP Achmad Baidowi mengatakan nama capres sudah diinventarisasi, mana yang sesuai dengan visi dan misi KIB, termasuk di dalamnya nama Ganjar Pranowo. Walaupun ia menyebut juga apa yang disebut di beberapa DPW itu tidak otomatis jadi calon yang diajukan.

"Selanjutnya masih perlu forum pengmbilan keputusan yang legal. Direncanakan saat Mukernas 2023 tahun depan," kata Baidowi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement