REPUBLIKA.CO.ID, KUALA LUMPUR – Presiden Angkatan Belia Islam Malaysia (ABIM) Faisal Abd Aziz menceritakan kronologi sebelum almarhum Ketua Dewan Pers Azyumardi Azra akhirnya menghembuskan napas terakhir. Faisal bercerita, Azyumardi sempat dalam kondisi tidak sehat saat perjalanan menuju Selangor, Malaysia. Saat sampai di Bandara Internasional Kuala Lumpur dia langsung dibawa ke Rumah Sakit Serdang.
“Ketika di bandara pada Jumat, beliau langsung dibawa ke rumah sakit pakai ambulans karena kondisinya tidak sehat,” kata Faisal kepada Republika, Ahad (18/9/2022).
Sebelum dibawa ke rumah sakit, almarhum juga sempat berkomunikasi dengan Wakil Presiden ABIM Shazni Abdullah. “Wakil Presiden Shazni Abdullah sempat WhatsApp maklumkan kami menjemput di pintu luar,” ujarnya. Sampai sekarang, pihaknya dan keluarga masih menunggu proses dari rumah sakit.
Sementara itu, Duta Besar untuk Republik Indonesia untuk Malaysia Hermono mengatakan proses pemulangan almarhum masih diurus. “Saat ini sedang diurus,” kata dia.
Sebelumnya, Ketua Dewan Pers Azyumardi Azra meninggal dunia pada Ahad (18/9/2022) di Selangor, Malaysia. Azyumardi meninggal setelah menjalani perawatan di rumah sakit Kedah, Selangor, Malaysia,