Sabtu 07 May 2022 05:07 WIB

Pemudik Jalan Kaki Berdatangan di Pelabuhan Bakauheni

Para pemudik mengejar hari masuk kerja pada Senin depan.

Sejumlah pemudik tampak di Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan, Lampung (ilustrasi).
Foto: ANTARA/Ardiansyah
Sejumlah pemudik tampak di Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan, Lampung (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, LAMPUNg -- Pemudik pejalan kaki mulai berdatangan di Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan pada Jumat (6/5/2022) malam hingga Sabtu (7/5/2022) dini hari. Mereka hendak menyeberang ke Pelabuhan Merak, Banten.

Pantauan di Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan, menunjukkan para pemudik tiba di pelabuhan penyeberangan tersebut dengan menumpang kendaraan bus maupun travel. Para pemudik dengan barang bawaan yang cukup banyak langsung menuju kapal feri dan sebagian lagi memilih menunda keberangkatan menunggu subuh atau pagi hari.

Baca Juga

Pemudik yang menunggu keberangkatan pada subuh terlihat beristirahat di ruang tiket penumpang dan beberapa di antara mereka ada yang menunggu di tempat khusus yang diperuntukkan anak-anak. Ali, salah seorang pemudik mengatakan, dirinya bersama keluarga memilih berangkat menuju tempat asalnya Tangerang Selatan pada Jumat (6/5/2022).

Ia mengaku tiba di Pelabuhan Bakauheni pada Jumat malam dari Kota Metro, Lampung dan berencana berangkat menuju Pelabuhan Merak pada Sabtu pagi. "Kami memilih berangkat ke Tangerang melalui Pelabuhan Bakauheni, pada Jumat mengingat Senin (9/5/2022) sudah kembali bekerja," katanya.

Pemudik lainnya, Iwan mengatakan, dia juga tiba di Pelabuhan Bakauheni pada Jumat malam, dan berencana melanjutkan perjalanan pada Sabtu pagi. "Saya rencananya akan berangkat pagi hari menuju Pelabuhan Merak dan sore sudah sampai rumah di Bekasi," kata dia. Sementara puncak arus balik di Pelabuhan Merak diperkirakan pada Sabtu-Ahad atau H+4 dan H+5.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement