Jumat 18 Feb 2022 15:17 WIB

Kapolda Metro Minta Masyarakat Gunakan Aplikasi PeduliLindungi Saat Bepergian

PeduliLindungi sangat penting digunakan saat masyarakat melakukan mobilitas di luar.

Rep: Ali Mansur/ Red: Erik Purnama Putra
Kapolda Metro Jaya, Irjen Muhammad Fadil Imran.
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Kapolda Metro Jaya, Irjen Muhammad Fadil Imran.

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Kapolda Metro Jaya, Irjen M Fadil Imran menekankan kepada masyarakat terhadap penggunaan aplikasi PeduliLindungi saat bepergian. Dia menuturkan, hal itu lantaran masih banyak masyarakat yang abai terhadap penggunaan aplikasi tersebut pada saat beraktivitas di luar ruangan.

"Kita lihat banyak aplikasi PeduliLindungi, tapi penyakitnya satu, malas check in," ucap Fadil saat meninjau vaksinasi serentak di Pusat Pemerintahan Kota (Puspemkot) Tangerang, Provinsi Banten, Jumat (18/2).

Baca Juga

Menurut Fadil, aplikasi PeduliLindungi sangat penting digunakan ketika masyarakat melakukan mobilitas di luar rumah, baik pada saat masuk ke pusat perbelanjaan atau ke tempat wisata. Padahal, kata dia, melalui aplikasi PeduliLindungi, kita bisa mengetahui titik kerumunan hingga orang-orang yang terkonfirmasi positif Covid-19.

"Saya minta semuanya kalau mengunjungi satu tempat bisa memanfaatkan aplikasi PeduliLindungi ini," kata mantan Kapolda Jawa Timur tersebut.

Fadil mengatakan, penggunaan aplikasi PeduliLindungi sangatlah penting dalam rangka penanggulangan kasus Covid-19. Sebagai contoh, jika di tempat keramaian atau kerumunan ada testing dan orang terkonfirmasi positif maka bisa terdata dengan baik. Sehingga pihak terkait pun dapat segera melakukan testing.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement