REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Bupati Lumajang Indah Amperawati Masdar menyebutkan bahwa hampir semua rumah di Dusun Curah Kobokan, Desa Supiturang, hancur akibat letusan Gunung Semeru. Gunung setinggi 3.676 meter dari permukaan laut (mdpl) itu erupsi pada Sabtu (4/12) siang.
"Hampir semua rumah hancur di Curah Kobokan dan semua mengungsi sebagian besar di Balai Desa Penanggal," kata Indah yang berada di Puskesmas Penanggal saat menyampaikan laporannya melalui telekonferensi yang dipantau di Jakarta, Sabtu malam.
Selain itu, menurut Indah, kerusakan jembatan juga terjadi di Desa Supiturang, Kecamatan Pronojiwo. Akibatnya, akses tunggal Kabupaten Lumajang dan Kabupaten Malang terputus.
"Ada jembatan putus, yaitu Jembatan Geladak Perak yang menghubungkan antara Lumajang-Malang sehingga saudara-saudara kami warga yang ada di Pronojiwo tidak bisa mengarah ke sana kalau dari Lumajang, karena jembatannya putus. Sehingga tadi beberapa teman terpaksa harus memutar lewat Malang," katanya.