Selasa 19 Oct 2021 07:13 WIB

Resmikan SKA, Risma: Jangan Pernah Putus Asa

SKA hadir untuk mendorong kreativitas dan disabilitas dan anak yatim piatu.

Rep: Antara/ Red: Erik Purnama Putra
Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini.
Foto: Dok Kemensos
Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini.

REPUBLIKA.CO.ID, TABANAN -- Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharani meresmikan Sentra Kreasi Atensi (SKA) bagi penyandang disabilitas di BRSPDSN Mahatmiya, dan melakukan penyerahan bantuan atensi graduasi Program Keluarga Harapan (PKH), kewirausahaan dan atensi anak yatim piatu di Mahatmiya Bali, Desa Banjar Anyar, Kecamatan Kediri, Kabupaten Tabanan, Senin (18/10) malam WITA.

Didampingi Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya dan pejabat terkait Risma meninjau dan meresmikan SKA untuk mendorong kreativitas khususnya bagi penyandang disabilitas dan anak yatim piatu. "Jangan pernah putus asa dan cepat menyerah karena pemerintah ada di tengah-tengah kalian," kata Risma.

"Tunjukkan bahwa kalian adalah anak-anak yang luar biasa yang bisa menembus batas, sehingga kalian bisa berhasil dan kalian bisa sukses. Jadi jangan pernah menyerah ya dan jangan pernah putus asa," ujar mantan wali kota Surabaya itu semangat.

Risma pun meminta semua jajaran yang hadir saat itu agar memberikan perhatian yang lebih kepada para keluarga kurang mampu, terutama penyandang disabilitas dan anak yatim piatu. Hal itu karena untuk membantu mereka tidak hanya cukup dengan bantuan pemerintah, tetapi harus ada sinergi dengan semua pihak.

Bupati I Komang Gede Sanjaya menyatakan syukur dengan adanya SKI bagi para penyandang disabilitas di BRSPDSN Mahatmiya, Kabupaten Tabanan. "Mudah-mudahan dengan diresmikannya sentra kreasi BRSPDSN Mahatmiya ini akan lebih banyak lagi membantu, khususnya masyarakat penyandang disabilitas di Kabupaten Tabanan," ucapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement