Senin 18 Oct 2021 16:07 WIB

Polisi Masih Buru Empat Pengeroyok Pria di Gunung Antang

Diduga S tewas dikeroyok enam orang, dua pelaku sudah ditangkap.

Rep: Ali Mansur/ Red: Agus raharjo
Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Pol Erwin Kurniawan, Jumat (4/6).
Foto: Republika/Uji Sukma Medianti
Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Pol Erwin Kurniawan, Jumat (4/6).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Jajaran Polres Metro Jakarta Timur masih memburu empat tersangka pengeroyokan terhadap seorang pria berinisial S (45) hingga tewas di Gunung Antang, Matraman, Jakarta Timur. Saat ini pihak kepolisian baru menangkap dua dari enam pelaku berinisial FS dan JS.

“Sisanya masih dilakukan upaya pengejaran oleh Polsek Matraman dan dibantu Jatanras Polres untuk menangkap keseluruhan pelaku," ujar Kapolres Metro Jakarta Timur Komisaris Besar Erwin Kurniawan saat dikonfirmasi, Senin (18/10)

Lanjut Erwin, kedua tersangka itu ditangkap pada Ahad (17/10) kemarin. Kemudian dari keterangan awal, para tersangka mengaku melakukan pengeroyokan kepada S, lantaran korban enggan membayar jasa pekerja seks komersial (PSK). Awalnya, hanya terjadi perdebatan antara S dengan wanita PSK tersebut, dan terjadi keributan setelah teman pria wanita penghibur itu mendatangi korban.

"Korban tidak mau membayar, akhirnya terjadi cekcok dengan kelompok yang ada di sana dan terjadi pengeroyokan,” kata Erwin.

Sebelumnya, seorang pria bertato ditemukan tewas mengenaskan di lokalisasi prostitusi Gunung Antang, RT 05/09, Kelurahan Palmeriam, Kecamatan Matraman, Jakarta Timur. Korban diduga tewas usai dikeroyok sejumlah orang dari kelompok berbeda. Ditubuh korban ditemukan luka tusuk senjata tajam di bagian perut kiri, pundak atas bagian kanan, pinggang kanan dan wajah memar.

Tewasnya pria asal Bojonegoro, Jawa Tengah itu dilaporkan ke Polsek Matraman. Polisi yang tiba di tempat kejadian perkara segera melakukan olah TKP. Kemudian jenazah korban dibawa ke RSCM untuk dilakukan otopsi. Sementara para saksi dari rekan korban dibawa ke Polsek Matraman untuk dimintai keterangan lebih lanjut.

"Sama (ditangani) Kapolsek Matraman. ditangani Polsek Matraman," Kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Timur Kompol Indra Tarigan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement