Kamis 07 Oct 2021 21:50 WIB

Adaro Energy Perkuat Operasional Satgas Covid-19 Nasional

Adaro berharap apa yang dilakukan bisa menjadi inspirasi semua pihak.

Rep: Intan Pratiwi/ Red: Fuji Pratiwi
(dari Kiri) Dirut PT Republika Media Mandiri (RMM) Mira Djarot, Direktur Utama PT Adaro Power Dharma Djojonegoro, Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi dan Pemimpin Redaksi Republika Irfan Junaidi berfoto dalam acara malam penganugerahan Republika.co.id Award 2021 di Jakarta, Kamis (7/10). Kegiatan yang mengakat tema #BangkitBareng ini merupakan puncak peringatan HUT Republika.co.id ke 26 tahun.
Foto: Prayogi/Republika.
(dari Kiri) Dirut PT Republika Media Mandiri (RMM) Mira Djarot, Direktur Utama PT Adaro Power Dharma Djojonegoro, Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi dan Pemimpin Redaksi Republika Irfan Junaidi berfoto dalam acara malam penganugerahan Republika.co.id Award 2021 di Jakarta, Kamis (7/10). Kegiatan yang mengakat tema #BangkitBareng ini merupakan puncak peringatan HUT Republika.co.id ke 26 tahun.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Republika.co.id mengapresiasi semua pihak yang mampu bergandengan tangan dalam menghadapi pandemi Covid-19. Mengusung tema #BangkitBareng, Republika.co.id memberikan penghargaan dan apresiasi tertinggi bagi perusahaan yang berperan aktif dalam menghadapi pandemi ini.

Salah satu perusahaan yang berperan aktif adalah PT Adaro Energy Tbk. Adaro merupakan perusahaan yang sedari awal berkomitmen membantu menangani Covid-19. Di bulan awal ditemukan Covid-19 di Indonesia, Adaro langsung menyerahkan bantuan Rp 20 miliar kepada Gugus Tugas Covid-19 untuk membantu Pemerintah memerangi virus corona. Tak berhenti di situ, tahun ini Adaro kembali menyumbangkan dana hingga miliaran rupiah ke Satgas Covid-19 nasional.

Baca Juga

"Dana dari Adaro dimanfaatkan untuk operasional ambulans. Kepedulian Adaro hadir kembali ketika krisis oksigen terjadi. Perusahaan ini menyumbangkan bantuan 65 konsentrator oksigen untuk Kabupaten Tabalong dan Kabupaten Balangan," ujar Pemimpin Redaksi Republika, Irfan Junaidi, Kamis (7/10).

Direktur Utama PT Adaro Power Dharma Djojonegoro yang mewakili Adaro Grup mengucapkan terimakasih yang sebesar besarnya atas apresiasi ini. Ia berharap apa yang dilakukan Adaro Energy bisa menjadi inspirasi semua pihak untuk bekerja sama melawan pandemi.

"Kami terimakasih. Adaro memang perusahaan nasional dan bangga. Kami punya program Adaro Berjuang Untuk Indonesia. Kami berharap program ini menjadi contoh dan kerjasama bagi kita semua. Agar kita semua bisa menjadi pemenang melawan pandemi ini," ujar Dharma.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement