Rabu 28 Jul 2021 23:38 WIB

UBSI Yogyakarta Beri Beasiswa 100 Persen Bagi Insan Kreatif

UBSI Yogyakarta siapkan beasiswa full bagi calon mahasiswa bertalenta digital

Sebagai bentuk dukungan terhadap pemerintah, dalam mencetak SDM yang unggul di bidang Digital, Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Yogyakarta memberikan beasiswa pendidikan hingga 100 persen bagi calon Mahasiswa Baru Tahun Ajaran 2021/2022 yang punya talenta Digital.
Foto: UBSI
Sebagai bentuk dukungan terhadap pemerintah, dalam mencetak SDM yang unggul di bidang Digital, Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Yogyakarta memberikan beasiswa pendidikan hingga 100 persen bagi calon Mahasiswa Baru Tahun Ajaran 2021/2022 yang punya talenta Digital.

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Sebagai bentuk dukungan terhadap pemerintah, dalam mencetak SDM yang unggul di bidang Digital, Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Yogyakarta memberikan beasiswa pendidikan hingga 100 persen bagi calon Mahasiswa Baru Tahun Ajaran 2021/2022 yang punya talenta Digital. 

Erlangga Brahmanto selaku Kepala Kampus Universitas BSI kampus Yogyakarta menyampaikan bahwa, beasiswa ini dipersembahkan oleh Universitas BSI untuk memberikan kesempatan seluas-luasnya bagi putra-putri bangsa Indonesia dalam peningkatan kemampuan, keterampilan dan daya saing SDM di bidang teknologi informasi. 

“Melalui Beasiswa Digital Talent, Universitas BSI memberikan peluang kepada lulusan SMA/ sederajat yang memiliki talenta seperti content creator, digital marketer, influencer, programmer, pelaku bisnis online, gamer, desain grafis, animator, youtuber dan juga webblogger. Program ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan ekonomi digital Indonesia menuju industri 4.0,” jelas Erlangga kepada media, Jumat (23/7). 

Beasiswa ini  dapat memfasilitasi para insan kreatif lulusan SMA/sederajat yang ingin melanjutkan studinya di kampus Universitas BSI kampus Yogyakarta. Beasiswa yang dapat diambil yaitu program studi Sistem Informasi Diploma Tiga (D3) atau Diploma Sarjana (DS), dan juga program studi perhotelan D3. Besaran beasiswa yang didapat mulai dari 25 persen hingga 100 persen baik itu Uang Kuliah maupun Uang Gedung. 

“Segera daftarkan diri melalui aplikasi PMB UBSI atau melalui link https://bsi.today/jogja/. Calon pendaftar yang ingin bertanya seputar Informasi pendaftaran juga  dapat melalui Whatsapp Oficial di nomor 081318880851. Selain itu, bisa juga melalui akun media social Universitas BSI kampus Yogyakarta, melalui instagram @ubsi_yogyakarta, Facebook UBSI Yogyakarta dan juga Twitter : @ubsi_yogyakarta,” tutup Erlangga. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement