Senin 05 Jul 2021 05:00 WIB

Mahasiswa UBSI Purwokerto Siap Tanding Peksiminas 2021

Tentunya pencapaian ini patut diacungi jempol

Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) menggelar lomba Kreativitas dan Seni (Kreasi) secara daring. Lomba Kreasi ini sebagai persiapan Peksiminas (Pekan Seni Mahasiswa) 2021 dan ajang penyaluran bakat untuk mahasiswa Universitas BSI.
Foto: UBSI
Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) menggelar lomba Kreativitas dan Seni (Kreasi) secara daring. Lomba Kreasi ini sebagai persiapan Peksiminas (Pekan Seni Mahasiswa) 2021 dan ajang penyaluran bakat untuk mahasiswa Universitas BSI.

REPUBLIKA.CO.ID, PURWOKERTO -- Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) menggelar lomba Kreativitas dan Seni (Kreasi) secara daring. Lomba Kreasi ini sebagai persiapan Peksiminas (Pekan Seni Mahasiswa) 2021 dan ajang penyaluran bakat untuk mahasiswa Universitas BSI.

“Ada berbagai kategori yang diperlombakan. Antara lain menulis puisi, menyanyi dangdut, menyanyi pop, desain poster, fotografi dan menulis cerpen,” tutur Kepala Kampus Universitas BSI kampus Purwokerto, Chandra Kesuma, baru-baru ini.

Ia mengatakan, Kreasi mendapat sambutan baik dari mahasiswa/i Universitas BSI. Terlihat dari semua kampus Univesitas BSI yang mengirimkan perwakilannya untuk mengikuti perlombaan tersebut, tak terkecuali Universitas BSI kampus Purwokerto.

“Dari Universitas BSI kampus Purwokerto turut andil dalam Kreasi dengan mengirimkan beberapa mahasiswa terbaiknya untuk mengikuti perlombaan tersebut,” ujarnya.

Ia menyebutkan, salah satunya adalah Afifah Trengganis yang mewakili Universitas BSI kampus Purwokerto dalam perlombaan menulis puisi. Mahasiswa yang akrab di sapa Afif ini berhasil membawa juara 1 dalam kategori lomba menulis puisi.

“Tentunya pencapaian ini patut diacungi jempol. Karena ia berhasil menyingkirkan peserta dari masing-masing perwakilan kampus Universitas BSI lainnya,” ungkapnya.

Afif berharap kedepannya dapat lebih produktif dalam berkarya dan berharap bisa mewakili Universitas BSI dalam ajang Peksiminas 2021.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement