Sabtu 05 Jun 2021 02:29 WIB

Kasus Positif Covid-19 di Sumbar Bertambah 306 Orang

Total kasus positif covid di Sumbar sampai saat ini sebanyak 45.150 orang.

Rep: Febrian fachri/ Red: Dwi Murdaningsih
Tenaga medis berada di dalam mobil tes usap keliling yang baru diluncurkan, di halaman Kantor Gubernur Sumatera Barat, di Padang, Senin (24/5/2021). Pemprov Sumbar meluncurkan mobil tes polymerase chain reaction (PCR) keliling untuk menjemput bola warga di kabupaten/kota serta memperkenalkan mobil promosi kesehatan sebagai upaya menekan angka kasus COVID-19 di daerah itu.
Foto: ANTARA/Iggoy el Fitra
Tenaga medis berada di dalam mobil tes usap keliling yang baru diluncurkan, di halaman Kantor Gubernur Sumatera Barat, di Padang, Senin (24/5/2021). Pemprov Sumbar meluncurkan mobil tes polymerase chain reaction (PCR) keliling untuk menjemput bola warga di kabupaten/kota serta memperkenalkan mobil promosi kesehatan sebagai upaya menekan angka kasus COVID-19 di daerah itu.

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG --Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Sumatra Barat Jasman Rizal mengatakan pada Jumat (4/6) terdapat penambahan 306 orang warga Sumbar dinyatakan positif tertular covid-19. Total kasus positif covid di Sumbar sampai saat ini sebanyak 45.150 orang.

"Positif bertambah 306 orang. Sembuh bertambah 301 orang dan meninggal dunia dalam keadaan positif covid bertambah 3 orang," kata Jasman.

Baca Juga

Sebanyak 306 orang yang hari ini dinyatakan positif covid di Sumbar berasal dari Kota Padang 133 orang, Kota Padang Panjang 15 orang. Tambahan positif dari Kota Bukittinggi 38 orang, Kota Payakumbuh 6 orang, Kota Solok 3 orang.

Kasus di Kota Sawahlunto bertambah 4 orang, Kota Pariaman 1 orang, Kabupaten Pasaman 10 orang, Kabupaten Padang Pariaman 13 orang, Kabupaten Agam 24 orang. Kasus di Kabupaten Limapuluh Kota bertambah 5 orang, Kabupaten Solok 8 orang, Kabupaten Tanah Datar 5 orang, Kabupaten Sijunjung 2 orang, Kabupaten Pesisir Selatan 14 orang, Kabupaten Kep. Mentawai 4 orang, Kabupaten Pasaman Barat 4 orang, Kabupaten Dharmasraya 13 orang, dan Kabupaten Solok Selatan 4 orang

Total 45.150 orang telah dinyatakan positif terinfeksi covid di Sumbar. Jumlah pasien dirawat di berbagai rumah sakit 624 orang, isolasi mandiri 2.227 orang, isolasi di Kabupaten/ Kota 163 orang, meninggal dunia 1013 orang dan sudah sembuh 41.123 orang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement