Sabtu 08 May 2021 18:23 WIB

Santunan Ramadhan Bagi Petugas Non Medis Rumah Sakit

Total Tali Kasih Ramadhan ini diberikan kepada 194 penerima di tiga rumah sakit

Direktur RS Islam Jakarta Sukapura Tukiya (kedua kanan) secara simbolis memberikan paket Tali Kasih Ramadan kepada perwakilan RS Pelabuhan Jakarta, disaksikan Pembina Betterlife Berkah Semesta (BBS) Vincentia Astrianti (kedua kiri) pada acara penyerahan Tali Kasih Ramadan dari BBS kepada petugas cleaning service,  pemulasara jenazah korban covid 19 dan pengemudi ambulance yang berkerja di RS Islam Sukapura, RS Islam Cempaka Putih dan RS Pelabuhan Jakarta, Sabtu (8/5)
Foto: istimewa
Direktur RS Islam Jakarta Sukapura Tukiya (kedua kanan) secara simbolis memberikan paket Tali Kasih Ramadan kepada perwakilan RS Pelabuhan Jakarta, disaksikan Pembina Betterlife Berkah Semesta (BBS) Vincentia Astrianti (kedua kiri) pada acara penyerahan Tali Kasih Ramadan dari BBS kepada petugas cleaning service, pemulasara jenazah korban covid 19 dan pengemudi ambulance yang berkerja di RS Islam Sukapura, RS Islam Cempaka Putih dan RS Pelabuhan Jakarta, Sabtu (8/5)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Petugas non medis seperti petugas kebersihan, Pengemudi Ambulans dan Pemulasara Jenazah Covid 19, di bulan Ramadhan ini boleh tersenyum lega. Mereka yang bertugas di tiga rumah sakit di Jakarta mendapat bantuan bingkisan Ramadhan.

Total Tali Kasih Ramadhan ini diberikan kepada 194 penerima yang terdiri dari 164 orang petugas kebersihan, 17 orang pengemudi ambulan dan 14 orang pemulasara jenazah yang kesemuanya menangani pasien covid 19 di ketiga rumah sakit tersebut. Bantuan tersebut disalurkan yayasan  Betterlife Berkah Semesta (BBS) yang bekerja sama dengan tiga rumah sakit yaitu RS Islam Sukapura, RS Islam Cempaka Putih dan RS Pelabuhan Jakarta. "Peran mereka juga sangat pengting dalam menangani pasien Covid 19," kata Pembina BBS Vincentia Astrianti.

Pemberian bantuan juga disaksikan  Direktur RS Islam Jakarta Sukapura, Tukiya kepada setiap perwakilan penerima tali kasih Ramadhan ini.“Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dukungan kepada para penerima yaitu petugas kebersihan, supir ambulans dan pemulasaran jenazah yang bersinggungan langsung dengan para penderita Covid 19 di rumah sakit”, kata Tukiya dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (8/5).

Usai pemberian tali kasih Ramadhan, kegiatan ini dilanjutkan dengan pelaksaaan healing massal secara virtual kepada penderita covid 19 melalui media zooming, Healing massal secara virtual dipimpin langsung oleh Pembina BBS.

Para penderita Covid 19 mengikuti acara healing secara virtual dari ruang perawatannya masing-masing, selain itu kegitan ini juga diikuti oleh perwakilan anggota BBS hadir di lokasi penyerahan bantuan tali kasih Ramadan maupun anggota yang lainnya yang berada di rumah masing-masing. Tujuan dari kegiatan healing massal ini adalah untuk memberikan rileksasi, meningkatkan imunitas dan menghilangkan stress kepada para penderita Covid 19 yang sedang melakkan perawatan dan jauh dari keluarga.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement