Senin 22 Mar 2021 15:38 WIB

Hari Air Sedunia, Bupati Serang Kampanyekan Lestarikan Air

Menjaga keberlangsungan air dinilai sebagai tugas bersama.

Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah  memperingati HAD 2021 di Bendungan Sindangheula, Kabupaten Serang, Banten, Senin (22/3).
Foto:

Menko PMK, Muhadjir Effendy menyatakan, masyarakat jangan hanya berpikir untuk memanfaatkan, tetapi harus punya tanggung jawab menjaga kelestarian air. "Ini kewajiban dan hak yang harus dilakukan seimbang. Agar air bisa dinikmati semua makluk yang hidup di dunia," ujarnya.

Wakil Menteri PUPR John Wempi Wetipo mengatakan, pembangunan Bendungan Sindangheula tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan air baku, melainkan juga untuk pengendali banjir, irigasi sawah, hingga pembangkit listrik dan pariwisata.

Ia mengatakan, potensi air di Bendungan Sindangheula bisa dimanfaatkan oleh pemerintah daerah bersama Kementerian PUPR. “Selanjutnya bersama-sama melindungi pengelolaan sumber daya air secara berkelanjutan,” ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement