Kamis 04 Mar 2021 21:15 WIB

Siswi MAN 3 Banyumas Raih Hadiah dari M-Tryout

Ia  salah satu pemenang nilai terbaik pada tryout UTBK di kategori Soshum.

Yogi Endah Partiwi, siswi MAN 3 Banyumas, Jawa Tengah, mendapatkan hadiah tablet Samsung dari M-Tryout.
Foto: Dok M-Tryout
Yogi Endah Partiwi, siswi MAN 3 Banyumas, Jawa Tengah, mendapatkan hadiah tablet Samsung dari M-Tryout.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --  Digitalisasi kini menjadi hal yang wajib di dalam kegiatan belajar. Apalagi di era pandemi saat ini. Siswa-siswi dituntut harus belajar secara daring dan mandiri. Selain itu, mereka juga dituntut untuk belajar kapanpun dan dimanapun.

Aplikasi M-Tryout hadir sebagai solusi belajar dalam satu genggaman. Aplikasi ini tersedia diplaystore dengan fitur pembelajaran yang lengkap dan dapat diunduh secara gratis.

Muhammad Abdul Ghani selaku CEO M-Tryout mengatakan aplikasi M-tryout digunakan untuk mengukur kemampuan siswa dalam belajar. Aplikasi M-Tryout baru-baru ini meluncurkan versi terbarunya.

“Versi terbaru M-Tryout  dapat digunakan oleh guru/sekolah yang bekerja sama dengan M-Tryout. Jadi bisa digunakan untuk Penilaian Harian, Penilaian Tengah Semester dan Penilaian Akhir Semester,” ujarnya melalui rilis, Senin (1/3).

Selain dapat diunduh secara gratis, aplikasi M-Tryout juga menyediakan hadiah bagi mereka yang mencapai nilai tertinggi. Hadiah itu   berupa  beasiswa, smartphone, tablet, laptop dan grand prize sepeda motor Yamaha N-Max.

Yogi Endah Partiwi, salah satu siswi dari MAN 3 Banyumas, Jawa Tengah,  mendapatkan manfaat dari penggunaan aplikasi tersebut. Ia berhasil mendapatkan satu buah tablet Samsung  karena mengerjakan soal tryout. Ia juga merupakan salah satu pemenang nilai terbaik pada tryout UTBK di kategori Soshum.

“Alhamdulillah, terima kasih M-Tryout sudah menjadi teman belajar saya.  Terima kasih juga untuk hadiahnya. Saya tidak menyangka akan menjadi salah satu pemenang dari ribuan pengguna M-Tryout. Ini menjadi sebuah kebanggaan tersendiri untuk saya. Terima  kasih juga untuk sekolah dan Bapak Ibu Guru yang sudah membimbing saya selama ini,” ucap Yogi  saat penyerahan hadiah tersebut.

Hadiah berupa tablet samsung diserahkan  kepada  Yogi Endah Pratiwi di sekolahnya yakni di MAN 3 Banyumas. Ia  didampingi oleh Waka Humas  MAN 3 Banyumas,  Surasno.

“Semoga M-Tryout semakin maju, semakin jaya, semakin bermanfaat. Karena M-Tryout benar-benar Sahabat Untuk Prestasi Hebat,” tutup Yogi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement