REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Banjir masih merendam lima rukun warga (RW) di Kelurahan Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur, Selasa (9/2) siang. Ketinggian air di lima RW yang merupakan bagian wilayah Kebon Pala itu mencapai 1,5 meter.
"Alhamdulillah, sebagian banjir di Kampung Melayu sudah surut, tapi masih ada yang tergenang," kata Lurah Kampung Melayu, Setiyawan, kepada Republika.co.id, Selasa.
Berdasarkan laporan JAKI (Jakarta Terkini), aplikasi resmi yang dikelola Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, banjir di Kampung Melayu masih merendam RW 4 hingga RW 8. Posisi kelima RW itu persis di pinggir Kali Ciliwung.
Mengacu pada data JAKI per Selasa pukul 13.00 WIB, banjir setinggi 1,5 meter merendam RW 4, RW 5, RW 7, dan RW 8. Sedangkan, di RW 6, ketinggian air 71 sentimeter hingga 1,5 meter.
Setiyawan mengatakan, banjir di wilayahnya kali ini berdampak kepada 2.000 lebih warga. Warga pun mengungsi di lima titik, yakni aula kantor kelurahan, SDN Kampung Melayu, Aula Masjid Ittihadul Ikhwan RW 08, Pos RW 07, dan Aula Masjid Ruhul Islam RW 07.