Rabu 23 Dec 2020 11:23 WIB

Sakti Wahyu Trenggono Jadi Menteri KP, Ini Respons Susi

Sakti Wahyu Trenggono hari ini dilantik menjadi Menteri Kelautan dan Perikanan.

Susi Pudjiastuti
Foto: Antara/Rivan Awal Lingga
Susi Pudjiastuti

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan periode Kabinet Kerja 2014-2019, Susi Pudjiastuti, mengucapkan selamat melalui cuitan di akun media sosial yang dimilikinya kepada Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) baru, Sakti Wahyu Trenggono dan berpesan semoga amanah. Sakti telah resmi dilantik menjadi Menteri KP yang baru pada hari ini.

"Mas Trenggono, Selamat atas Tugas Baru sebagai Menteri Kelautan dan Perikananan. Semoga Amanah," sebut Susi dalam cuitannya di medsos Twitter, Rabu (23/12).

Baca Juga

Sebelumnya, Sakti Wahyu Trenggono memohon doa dari seluruh lapisan masyarakat agar bisa amanah dan berkontribusi positif nantinya bagi sektor kelautan dan perikanan nasional sesuai visi dan misi Presiden Joko Widodo. Trenggono menyatakan, dirinya akan belajar cepat untuk mengetahui isu-isu utama di sektor bahari, dan memberikan solusi yang tepat agar Indonesia sebagai negara bahari dapat berjaya.

"Saya bukan orang yang pandai beretorika, saya hanya ingin segera bekerja bersama seluruh pemangku kepentingan untuk kemajuan sektor bahari. Mohon doa dari masyarakat agar kita lancar, dan amanah menjalankan tugas," ucapnya.

Presiden Joko Widodo telah menunjuk Sakti Wahyu Trenggono sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan menggantikan Edhy Prabowo yang terjerat kasus korupsi. Sakti Wahyu Trenggono bukan orang baru di Kabinet Indonesia Maju sebab pria kelahiran Semarang, 3 November 1962, ini sebelumnya menjabat sebagai Wakil Menteri Pertahanan.

Wahyu Trenggono merupakan seorang politisi dan pengusaha asal Indonesia. Dia sempat menjadi Bendahara Partai Amanat Nasional dari 2009 sampai sekitar 2013. Dia kemudian menjadi bendahara tim pemenangan Joko Widodo sejak Jokowi berkiprah sebagai Wali Kota Surakarta sebelum akhirnya maju ke Jakarta dan tingkat nasional sebagai presiden.

Ia juga salah satu pengusaha lokal yang pertama bermain pasar komputasi awan (cloud) melalui Indonesian Cloud. Pria ini juga salah satu inisiator berdirinya Asosiasi Penyedia Menara Telekomunikasi Indonesia (ASPMITEL).

photo
Ekspor benih lobster yang menjerat Edhy Prabowo. - (Republika)

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement