Sabtu 05 Sep 2020 14:31 WIB

Kepala Bappenas RI Pastikan Program Nasional Babel Berjalan

Di depan Kepala Bappenas RI, Gubernur Erzaldi paparkan capaian pembangunan Babel

Menteri PPN/Bappenas Suharso Monoarfa dan Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Erzaldi Rosman (kanan). Menteri Suharso saat memimpin rapat koordinasi Bappenas dengan Pemprov. Kepulauan Bangka Belitung, Pemkab. Belitung, dan Pemkab. Belitung Timur terkait isu infrastruktur, pariwisata/geopark, pertambangan, lingkungan hidup, pelayanan kesehatan, dan lainnya yang diselenggarakan di Auditorium Zahari MZ, Komplek Perkantoran Bupati Belitung Timur, Jumat (4/9).
Foto: Humas Pemprov Babel
Menteri PPN/Bappenas Suharso Monoarfa dan Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Erzaldi Rosman (kanan). Menteri Suharso saat memimpin rapat koordinasi Bappenas dengan Pemprov. Kepulauan Bangka Belitung, Pemkab. Belitung, dan Pemkab. Belitung Timur terkait isu infrastruktur, pariwisata/geopark, pertambangan, lingkungan hidup, pelayanan kesehatan, dan lainnya yang diselenggarakan di Auditorium Zahari MZ, Komplek Perkantoran Bupati Belitung Timur, Jumat (4/9).

REPUBLIKA.CO.ID,  MANGGAR -- Menteri PPN/Bappenas Suharso Monoarfa mengunjungi Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Kunjungan ini dalam rangka memastikan semua perencanaan-perencanaan nasional terkait proyek strategis nasional, pembiayaan nasional, kepentingan nasional, termasuk yang pernah diusulkan oleh daerah kepada pusat berjalan.

Hal ini dikatakan Menteri Suharso saat memimpin rapat koordinasi Bappenas dengan Pemprov. Kepulauan Bangka Belitung, Pemkab. Belitung, dan Pemkab. Belitung Timur terkait isu infrastruktur, pariwisata/geopark, pertambangan, lingkungan hidup, pelayanan kesehatan, dan lainnya yang diselenggarakan di Auditorium Zahari MZ, Komplek Perkantoran Bupati Belitung Timur, Jumat (4/9). 

Selain itu, Menteri Suharso juga mengatakan tujuan lain dari kunjungan kerja ini adalah untuk memastikan semua yang telah dirancang bersama Bappenas untuk wilayah Belitung dan Belitung Timur dapat mendekati keinginan atau harapan dari masyarakat Babel. 

Menteri Suharso dengan tegas mengakui bahwa proyek pembangunan jembatan yang menghubungkan antara Pulau Sumatera ke Pulau Bangka secara serius digiring masuk dalam RPJMN. Serta pelabuhan di Pulau Bangka juga telah dipastikan kepada kemenhub untuk mendapat perhatian khusus. 

“Kehadiran kami di sini, dapat kami catat untuk dibawa pulang dan dipikirkan secara khusus karena Babel harusnya miliki potensi mengembangkan ekonomi jika dukungan pemerintah pusat terus digulirkan,” ungkapnya. 

“Pengajuan tiga proposal lain sudah disampaikan dan kami terima. Kiranya pertemuan seperti ini dapat membantu hubungan perencanaan antara pusat dan daerah,” ujar dia menambahkan. 

Dalam kesempatan ini, Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Erzaldi Rosman berkesempatan memaparkan capaian pembangunan, perencanaan pembangunan dari potensi Babel, dan pengajuan perencanaan untuk Provinsi Kepulauan Bangka Belitung kepada pemerintah pusat dihadapan Menteri Suharso beserta jajaran deputi, staf ahli, dan staf khusus Kementerian PPN/ Bappenas. 

“Kami sangat bersyukur atas kehadiran Bapak Menteri beserta jajarannya, kunjungan ini tentunya akan kami manfaatkan sebaik-baiknya,” ungkapnya. 

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Erzaldi memaparkan dan menyampaikan kepada Menteri Suharso tentang usulan pembangunan daerah kepada Bappenas pada masing-masing kabupaten, Belitung dan Belitung Timur. 

“Pemprov akan mendukung apapun yang menjadi perencanaan pada pemkab dan akan selalu berkoordinasi tentang apa yang bisa kita lakukan bersama,” ungkapnya. 

Segala perencanaan diharapkan Menteri Suharso dapat menjadi lapangan kerja baru untuk masyarakat Babel. “Mudah-mudahan proyek strategis yang disampaikan Pak Gubernur dan Pak Bupati dapat didukung penuh oleh pemerintah pusat dan terselesaikan secepatnya,” ujarnya.

Menteri Suharso juga kembali mengatakan bahwa Babel mempunyai potensi mengembalikan perekonomian di banding wilayah lain.“Provinsi Kepulauan Bangka Belitung terkategori siap memulai pariwisatanya,” pungkasnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement