Jumat 01 Sep 2023 15:47 WIB

Program 'Gule Kabung' Pemprov Babel Raih Indonesia Award 2023

Program 'Gule Kabung' digagas oleh Pj Gubernur Babel Suganda Pandapotan Pasaribu.

Pj Gubernur Bangka Belitung Suganda Pandapotan Pasaribu, saat menerima penghargaan Indonesia Award 2023.
Foto: Dok. Pemprov Babel
Pj Gubernur Bangka Belitung Suganda Pandapotan Pasaribu, saat menerima penghargaan Indonesia Award 2023.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Masih seumur jagung, Program Gubernur Langsung Eksekusi Kerja Bersama Membangun Bangka Belitung (Gule Kabung) yang digagas oleh Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Suganda Pandapotan Pasaribu itu berhasil meraih penghargaan Indonesia Award 2023, yang diselenggarakan INews, di Jakarta Concert Hall INews Tower, pada Kamis (31/8/2023).

Penghargaan kategori Excellent Award for Initiative Strategic yang bergengsi ini disabet Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kep. Babel tentunya dikarenakan oleh inisiatif yang luar biasa yang dilakukan Kepala Daerah Bumi Serumpun Sebalai dalam menjalankan strategi untuk mendorong kemajuan daerah.

Baca Juga

Dijelaskan oleh Pj Gubernur Suganda, Gule Kabung merupakan salah satu strategi untuk menghadirkan pelayanan publik secara inovatif. Hal ini merujuk pada kondisi selama ini yang mana adanya sekatan-sekatan antara instansi-instansi yang ada. 

"Dengan Gule Kabung ini, kita ajak semuanya bersama untuk berkolaborasi. Mulai dari seluruh dinas yang ada, Forkopimda, stakeholder dan lainnya. Jadi, dengan permasalahan yang kita temui di desa, bisa langsung ditangani oleh pihak terkait. Contohnya saja, ada suatu daerah yang kita kunjungi itu yang ternyata belum tersentuh listrik. Maka, langsung saya minta PLN untuk segera menjangkau wilayah tersebut," ujar Suganda, dalam keterangan tertulisnya, Jumat (1/9/2023).

photo
Pj Gubernur Bangka Belitung Suganda Pandapotan Pasaribu, saat menerima penghargaan Indonesia Award 2023. - (Dok. Pemprov Babel)

 

Makna tersendiri dari penghargaan ini, ialah untuk kemajuan Kepulauan Babel, serta masyarakatnya. Program ini terkait dengan hal mengatasi stunting, kemiskinan, dan inflasi.

"Penghargaan ini saya persembahkan untuk masyarakat Bangka Belitung, sebagai bentuk tata kelola pemerintah daerah. Yang mana, pemerintah dapat dijangkau langsung oleh masyarakat," katanya.

Orang nomor satu di Kepulauan Babel tersebut berharap ke depannya, dengan pelaksanaan Gule Kabung yang terus dilakukan ini, Provinsi Kepulauan Babel dapat menjadi provinsi yang pertama kali berhasil mengatasi permasalahan kemiskinan di Indonesia. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement