Jumat 04 Sep 2020 10:46 WIB

Damkar Selamatkan Kucing Terjebak di Dalam Galon

Kepala anak kucing tersebut tersangkut di mulut galon.

Rep: Akhmad Nursyeha/ Red: Esthi Maharani
Anak kucing terjebak di dalam galon
Foto: Dok Damkar Sektor Cengkareng
Anak kucing terjebak di dalam galon

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Petugas Pemadam Kebakaran Jakarta Barat menyelamatkan seekor anak kucing yang terjebak di dalam sebuah galon di Tegal Alur, Cengkareng, Jakarta Barat. Kepala Seksi Operasi Pemadam Kebakaran Jakarta Barat Eko Sumarno mengatakan, penyelamatan itu bermula saat seorang warga mendatangi Damkar Sektor Cengkareng dengan membawa kucing yang terjebak di dalam galon tersebut pada Kamis (3/9).

"Ada warga yang nemu kucing di dalam galon utuh. Karena kasihan, akhirnya di bawa ke sektor Cengkareng," kata Eko saat dikonfirmasi, Jumat (4/9).

Saat ditemukan, kepala anak kucing tersebut tersangkut di mulut galon sementara anggota tubuhnya berada di dalam galon sehingga tidak bisa keluar. Dua personel damkar dikerahkan untuk evakuasi anak kucing itu dengan memotong galon menggunakan mesin gerinda kecil.

"Penyelamatan dimulai pukul 17.30 WIB dan kucing berhasil dievakuasi pukul 18.00 WIB," ujar Eko.

Pada video evakuasi yang diterima Republika terlihat seorang petugas memotong sisi ujung mulut galon secara perlahan menggunakan alat gerinda kecil. Sebuah sendok ditaruh di atas leher anak kucing agar tidak terkena mesin gerinda ketika dievakuasi. Anak kucing itu pun berhasil dikeluarkan oleh petugas damkar dari galon air mineral berukuran 19 liter tersebut.

Pada peristiwa itu, Eko sendiri mengaku tidak mengetahui penyebab anak kucing itu dapat masuk ke dalam galon. Pihaknya hanya mengetahui kucing itu sudah berada di dalam galon dan butuh pertolongan untuk dievakuasi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement