Kamis 19 Dec 2019 03:13 WIB

Diskar Bandung Temukan Ular di Permukiman dan Perkantoran

Ular yang ditemukan ada jenis kobra, sanca dan piton.

Rep: Muhammad Fauzi Rdwan/ Red: Andi Nur Aminah
Ular Kobra
Foto: Republika/Edi Yusuf
Ular Kobra

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung telah menemukan sejumlah ular jenis kobra, sanca dan piton. Berbagai jenis ular itu ditemukan di kawasan perkantoran dan permukiman. Jumlah ular kobra yang ditemukan lebih dominan dibandingkan lainnya.

Kepala Diskar PB Kota Bandung, Dadang Iriana mengaku masih mendata ular-ular yang berhasil diamankan. Sehingga jumlahnya masih belum bisa disebutkan secara pasti. Katanya, kemunculan ular di permukiman atau perkantoran diperkirakan terbawa arus air sungai dan saluran terbuka lain. "Sekarang, sehari ini kami dapat dua laporan temuan ular di Cisokan dan Panyileukan," ujarnya, Kamis (19/12).

Baca Juga

Ia mengaku tidak mengetahui ular tersebut berasal darrimana. Namun diperkirakan terbawa arus aliran sungai yang tengah tinggi akibat hujan deras yang berlangsung.

Beberapa hari lalu, menurutnya pihak Diskar PB mendapatkan laporan mengenai temuan ular kobra sepanjang 1,7 meter. Dadang menambahkan, banyak menerima laporan dari warga tentang temuan ular jenis kobra.

Ia mengatakan, seluruh ular yang berhasil ditemukan dan diamankan langsung diserahkan ke komunitas pecinta satwa. Namun katanya beberapa di antaranya terdapat warga yang membunuh ular.

"Kami imbau masyarakat lebih waspada dan mengamati lingkungan sekitar. Kebanyakan (temuan) kobra," katanya. Dadang pun mengimbau jika masyarakat menemukan ular untuk segera melaporkannya.

Selama 2019 hingga 17 Desember, menurutnya Diskar PB melakukan penyelamatan dan evakuasi sebanyak 344 kali. Pihaknya sebanyak 174 kali mengevakuasi sarang tawon, 5 kali kecelakaan lalu lintas, 3 kali search and rescue, 4 kali banjir, 7 kali orang masuk sumur, 2 kali longsor, 14 pohon tumbang dan 105 kali animal rescue.

Selain itu, penyelamatan dan evakuasi sebanyak 30 lagi untuk penanganan cincin, kanopi roboh, kabel melintang dan mobil terperosok. 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement