Senin 14 Oct 2019 14:07 WIB

Dodi Lepas Peserta Kejurda Ranggonang Off-Road Challenge

Pemkab Muba terus konsisten menggelar event-event olahraga.

Rep: Maman Sudiaman/ Red: Agus Yulianto
Bupati Musi Banyuasin H Dodi Reza Alex melepas peserta Kejuaraan Daerah Ranggonang Off-Road Challenge di Pendopoan Griya Bumi Serasan Sekate, Sabtu (12/10).
Foto: Foto-foto: Humas Pemkab Muba
Bupati Musi Banyuasin H Dodi Reza Alex melepas peserta Kejuaraan Daerah Ranggonang Off-Road Challenge di Pendopoan Griya Bumi Serasan Sekate, Sabtu (12/10).

REPUBLIKA.CO.ID, SEKAYU -- Bupati Musi Banyuasin H Dodi Reza Alex melepas peserta Kejuaraan Daerah Ranggonang Off-Road Challenge di Pendopoan Griya Bumi Serasan Sekate, Sabtu (12/10). Bahkan, dia ikut turun dan menjajal sirkuit di Taman Selarai Kelurahan Balai Agung Kecamatan Sekayu

Peserta Kejurda Ranggonang Off-Road Challenge ini berasal dari 17 Kabupaten Kota dalam Provinsi Sumatera Selatan. Dodi berharap, melalui penyelenggaraan kegiatan tersebut akan timbul offreader yang baik dan mengenalkan track yang ada di Muba sehingga menjadi kombinasi antara olahraga dan pariwisata.

"Kita ke depan bersama offreader mengexplor track yang ada di Muba, sehingga menambah nilai jual bukan hanya olahraga tapi juga pariwisata untuk menarik pecinta Off-Road datang ke Muba," ujarnya. Dia juga menghimbau kepada peserta untuk menjaga lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarang.

photo
Bupati Dodi Reza ikut turun dan menjajal sirkuit di Taman Selarai, Kecamatan Sekayu.

Jajal Track Off-Road

Setelah melepas peserta Ranggonang Off-Road Challenge di Pendopoan Griya Bumi Serasan Sekate, Bupati Musi Banyuasin H Dodi Reza Alex ikut turun dan menjajal sirkuit di Taman Selarai Kelurahan Balai Agung Kecamatan Sekayu.

Dengan mengendarai mobil Off-road bernama Gladiator miliknya, dia mengaku, sedikit kesulitan menaklukkan track, namun bisa diselesaikan setiap rintangan lintasan tersebut.

"Awalnya sempat kesulitan karena medan yang dilalui cukup berat, tapi semuanya bisa dilalui," ujar Dodi disela menjajal track.

Selain itu, Dodi mengatakan. Pemkab Muba terus konsisten menggelar event-event olahraga seperti beberapa waktu lalu yang telah sukses melaksanakan Kejurnas Motoprix Region Sumatera 2019.

"Selanjutnya kita akan melaksanakan sportourism seperti Asia Auto Gymkhana Cup 2019 dan Muba Internasional Supermoto Cup 2019 yang akan diikuti 12 Negara di Bulan November dan Desember 2019 mendatang," paparnya.

Penyelenggaraan event ini berlangsung selama dua hari 12-13 Oktober 2019, di track Taman Selarai Sekayu, dan Talang Salaburau Kelurahan Balai Agung Kecamatan Sekayu.

Pelepasan turut dihadiri Sekretaris Daerah Kabupaten Muba Drs H Apriyadi MSi, Irdam II Sriwijaya Kol Inf Isman, Wakil Ketua DPRD Muba H Rabik, para Assten Setda Muba dan para peserta dari 17 Kabupaten/Kota Provinsi Sumsel.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement