Rabu 18 Sep 2019 15:33 WIB

Ezechiel Menghilang Jelang Laga Kontra Semen Padang

Bomber Maung Bandung, Ezecheil N'Douassel, telah hilang kontak dengan tim.

Rep: ayobandung.com/ Red: ayobandung.com

CICENDO, AYOBANDUNG.COM -- Ada kabar mengejutkan di tubuh Persib Bandung jelang laga kontra Semen Padang, di Stadion Si jalak Harupat, Rabu (18/9/2019). Pasalnya, bomber andalan Maung Bandung, Ezecheil N'Douassel, telah hilang kontak dengan tim.

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, menyampaikan pemain bernomor punggung 10 di Persib itu hilang kontak menjelang laga melawan skuat Kabau Sirah. Bahkan Robert mengaku, pihaknya belum mendapatkan kabar apapun dari striker asal Chad tersebut. 

AYO BACA : Persib Harap-harap Cemas Nantikan Kehadiran Ezechiel

"Ezechiel masih belum ada kabar, jadi saya tidak bisa berkata apapun," ungkap Robert dalam jumpa pers jelang laga di Graha Persib, Selasa (17/9/2019).

Robert pun belum bisa berkomentar banyak terkait hilangnya kontak dengan Ezechiel. Sebelumnya, Ezechiel memang pulang ke ke negara asalnya, Chad, Afrika, lantaran mendapatkan panggilan dari Timnas Chad untuk melakoni laga kualifikasi Piala Dunia 2022 melawan Sudan. 

AYO BACA : Duet Kevin-Ezechiel Diyakini Bakal 'Bicara' Banyak untuk Persib

"Seperti yang saya katakan, saya belum mendapat kabar apapun. Jadi saya tidak bisa berkomentar dan bicara apapun soal itu," lanjut Robert.

Meski begitu, Robert hanya bisa bersikap bijak menanggapi hilangnya kabar dari Ezechiel. Robert mengaku tak ingin memikirkan hukuman atau sanksi bila pemain tersebut mangkar dari jadwal. Namun hal terpenting saat ini bagi pelatih asal Belanda tersebut yakni keselamatan anak asuhnya.

"Prioritas pertama saya adalah keselamatan pemain. Jika memang belum ada kabar, saya harap tidak terjadi apapun terhadap pemain saya di perjalanan atau hal lainnya. Jadi pemikiran pertama saya adalah saya berdoa tidak ada hal buruk terjadi. Dan berikutnya, kita lihat nanti ketika dia sudah kembali," ujarnya.

AYO BACA : Second Striker Anyar Persib Siap Jadi Tandem Ezechiel di Lini Depan

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ayobandung.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ayobandung.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement