Ahad 11 Aug 2019 07:16 WIB

Layanan Transjakarta Beroperasi Mulai Pukul 09.00 Hari Ini

Petugas layanan bus Transjakarta menggunakan pakaian khusus untuk merayakan Idul Adha

Rep: Flori Sidebang/ Red: Nur Aini
Bus Transjakarta saat akan mengangkut penumpang di Halte Dukuh Atas, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Kamis (3/1).
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Bus Transjakarta saat akan mengangkut penumpang di Halte Dukuh Atas, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Kamis (3/1).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Layanan operasional bus Transjakarta pada Ahad (11/8) akan beroperasi mulai pukul 09.00 WIB sehubungan dengan Hari Raya Idul Adha. Kepala Divisi Sekretaris Korporasi PT Transportasi Jakarta, Nadia Diposanjoyo mengatakan, pembukaan layanan tersebut berlaku untuk seluruh koridor.

"Sesudah salat Ied kami akan mulai beroperasi mengantarkan masyarakat yang ingin bersilaturahmi di hari Idul Adha," kata Nadia dalam keterangan tertulis resminya, Ahad. 

Baca Juga

Ia menuturkan, pihaknya akan menyediakan armada bus dan petugas dalam jumlah yang cukup sebagaimana hari raya pada tahun-tahun sebelumnya. Selain itu, kata dia, untuk menyemarakkan Idul Adha tahun ini, para petugas layanan bus Transjakarta akan menggunakan pakaian khusus.

"Petugas laki-laki akan menggunakan baju koko dengan peci. Sementara petugas perempuan menggunakan busana muslimah atau baju emcim dan kerudung", ungkapnya.

Nadia berharap, dengan cara seperti ini seluruh masyarakat DKI Jakarta dapat merasakan ciri khas Hari Raya Idul Adha tahun ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement