Selasa 28 May 2019 09:06 WIB

Layanan Bus Transjakarta Kembali Normal

Transjakarta kembali melayani pelanggan di halte Monas, Sarinah hingga Bundaran HI

Rep: Mimi Kartika/ Red: Nidia Zuraya
Bus Transjakarta
Bus Transjakarta

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) memastikan mulai hari ini, Selasa (28/5), kembali beroperasi penuh dan melayani sesuai rute. Hal itu usai mengalami penyesuaian layanan mulai dari perpendekan rute hingga penghentian beberap rute sejak 21 Mei.

"Maka mulai hari ini, Selasa (28/5), Transjakarta kembali mengantar maupun menjemput para pelanggan," ujar Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas Transjakarta Nadia Diposanjoyo dalam siaran persnya, Selasa (28/5) pagi.

Baca Juga

Ia mengatakan, koridor 1 rute Blok M-Kota telah melayani pelanggan di halte Monas, Sarinah hingga Bundaran Hotel Indonesia (HI). Sebelumnya rute ini hanya melayani halte Tosari karena ada aksi demonstrasi di depan Gedung Bawaslu RI.

Selain itu, koridor 2 rute Pulogadung-Harmoni sudah kembali normal. Untuk ke arah Pulogadung bisa melewati halte Monas, halte Balai Kota, dan halte Gambir 2.

Nadia menambahkan, Transjakarta sudah mengumumkan pembukaan jalur Transjakarta kepada pelanggan melalui berbagai media. Petugas juga secara aktif memberitahu bahwa layanan sudah kembali normal.

“Pelanggan Transjakarta bisa memanfaatkan layanan untuk aktivitas sehari-hari,” kata Nadia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement