Selasa 09 Apr 2019 19:59 WIB

Bowo Sebut Nusron Wahid Minta Siapkan Amplop Serangan Fajar

KPK mengakui ada cap jempol di amplop barang bukti kasus Bowo Sidik Pangarso.

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Andri Saubani
Tersangka kasus dugaan suap distribusi pupuk, Bowo Sidik Pangarso bergegas menuju mobil tahanan seusai menjalani pemeriksaan di gedung KPK, Jakarta, Selasa (9/4/2019).
Foto: Antara/Dhemas Reviyanto
Tersangka kasus dugaan suap distribusi pupuk, Bowo Sidik Pangarso bergegas menuju mobil tahanan seusai menjalani pemeriksaan di gedung KPK, Jakarta, Selasa (9/4/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tersangka kasus suap kerja sama pelayaran antara PT Pupuk Indonesia Logistik dengan PT Humpuss Transportasi Kimia Bowo Sidik Pangarso mengungkapkan politikus Partai Golkar, Nusron Wahid yang menginstruksikannya supaya menyiapkan 400 ribu amplop. Amplop-amplop itu nantinya bakal digunakan untuk 'serangan fajar' alias vote buying dalam Pemilu 2019.

BACA JUGA: Nusron Bantah Soal Instruksi Amplop Serangan Fajar

Baca Juga

"Ya Nusron meminta saya untuk menyiapkan 400 ribu amplop untuk menyiapkan itu (serangan fajar)," katanya di Gedung KPK, Jakarta, Selasa (9/4).

Sayangnya Bowo hanya melontarkan satu informasi baru itu. Sebab sejurus kemudian, ia segera masuk ke dalam mobil tahanan lalu meninggalkan gedung KPK.

Sementara itu, kuasa hukum Bowo, Saut Edward Rajagukguk mengkonfirmasi pernyataan kliennya itu. Ia membocorkan Bowo mengungkapkan informasi tersebut kepada penyidik KPK.

"Memang amplopnya mau dibagi ke Jawa Tengah atas perintah pimpinan dia Pak Nusron Wahid. Pimpinan di pemenangan pemilu. Bappilu Jateng Kalimantan. Ini langsung disampaikan bowo ke penyidik," ujarnya.

Saut menjelaskan amplop itu rencananya disebarkan di daerah pemilihan Bowo, yaitu di dapil Jawa Tengah II. Tujuan pembagian amplop supaya Bowo kembali terpilih ke parlemen.

"Supaya banyak yang memilih mereka berdua. Karena di dapil yang sama," bebernya.

Tak berhenti sampai disitu, Saut mengungkapkan Nusron ikut menyiapkan 600 ribu amplop. Sehingga bila dikalkulasi dengan milik Bowo maka jumlah amplop yang dikumpulkan mencapai satu juta amplop.

"Katanya 600 ribu yang menyiapkan Nusron wahid. Dia 400 ribu amplopnya. Pak (Nusron) wahid 600 ribu. Pak Bowo 400 ribu amplop," ungkapnya.

Sebelumnya, KPK mengatakan 400 ribu amplop yang menjadi barang bukti dalam kasus suap yang menjerat Anggota DPR RI Bowo Pangarso diisi dalam waktu satu bulan. Setidaknya ada Rp 8 miliar dalam pecahan Rp 20 ribu dan Rp 50 ribu dalam 400 ribu amplop itu.

BACA JUGA: Bowo Sebut Nama Nusron Wahid, Ini Respons Golkar

Hingga berita ini diturunkan, Republika masih mencoba mengonfirmasi pengakuan Bowo Sidik ini kepada Nusron Wahid.

photo
Rencana 'Serangan Fajar' Bowo Sidik

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement