Jumat 05 Apr 2019 19:11 WIB

Banjir Landa Sumbawa Barat, Satu Jembatan Putus

Tidak ada laporan kerusakan rumah penduduk akibat banjir di Sumbawa Barat.

Rep: Muhammad Nursyamsyi/ Red: Nur Aini
Banjir, ilustrasi
Foto: dok.Istimewa
Banjir, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, MATARAM -- Banjir menggenangi sejumlah tempat di Kabupaten Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB), pada Jumat (5/4). Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lalu Muhammad Azhar mengatakan intensitas hujan yang tinggi menyebabkan banjir di Dusun Moteng Bawah dan Dusun Moteng Atas, Kecamatan Brang Rea, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Jumat (5/4) sekira pukul 17.00 WITA.

"Debet air ketinggian rata-rata 70 cm dsn Jembatan akses menuju Dusun Moteng terputus selebar kira-kira dua meter," ujar Azhar dalam keterangan tertulis yang diterima Republika.co.id di Mataram, NTB, Jumat (5/4).

Baca Juga

Azhar menyampaikan tidak ada laporan kerusakan rumah penduduk akibat banjir dan belum dibutuhkan proses evakuasi bagi warga terdampak.

"Kondisi sementara debet air sudah turun, namun hujan masih berlanjut dan merata," kata Azhar.

Azhar menyarankan masyarakat tetap waspada karena hujan masih belum sepenuhnya reda. Selain itu, Azhar menyampaikan perlunya pembangunan jembatan darurat akibat terputusnya jembatan yang menghubungkan Dusun Moteng.

"Membutuhkan pembangunan segera jembatan darurat untuk akses jalan menuju Dusun Moteng," kata Azhar menambahkan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement