Jumat 08 Mar 2019 18:17 WIB

DPW PKS Jakarta Dukung Anies Jual Saham Perusahaan Bir

PKS menilai dana penjualan saham bisa digunakan untuk hal yang lebih bermanfaat.

Rep: Muhammad Riza Wahyu Pratama/ Red: Bayu Hermawan
Pemprov DKI melepas sahamnya di perusahaan bir
Foto: republika
Pemprov DKI melepas sahamnya di perusahaan bir

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sekretaris DPW PKS Jakarta, Agung Yulianto mengatakan pihaknya mendukung rencana Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, menjual saham PT Delta Djakarta. Agung mengatakan, uang hasil penjualan saham perusahaan bir bisa digunakan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk hal yang lebih bermanfaat.

"PKS mendukung penuh pelepasan saham PT Delta, dananya bisa untuk hal yang lebih bermanfaat," ujarnya, Jumat (8/3).

Pria yang menjadi salah satu kandidat calon wakil gubernur DKI Jakarta itu menilai, dividen dari PT Delta Djakarta senilai Rp38 miliar tergolong kecil. Untuk itu, lebih baik saham dilepas dan Pemprov DKI Jakarta mendapatkan Rp1,2 triliun.

Ketika disinggung soal penggunaan dana Rp.1,2 triliun hasil penjualan saham. Agung merinci, dana sebesar itu dapat digunakan untuk membangun instalasi air bersih, pengolahan limbah dan sampah, serta dapat digunakan untuk memperbaiki sekolah rusak.

"Masalahnya investasi di produsen bir tidak ada peran dan fungsinya dalam pembangunan. Dana Rp.1,2 triliun hasil pelepasan bisa utk macam-macam, seperti membangun instalasi air bersih, instalasi pengolahan limbah dan sampah, rehab sekolah, dan lain-lain," kata Agung.

Kemudian, terkait masih adanya ketidaksetujuan dari fraksi lain di DPRD DKI Jakarta, Agung yakin pada akhirnya semua setuju pelepasan saham tersebut. DPW PKS saat ini sedang menjalin silaturahmi dengan semua fraksi di DPRD DKI Jakarta.

"Insya Allah tidak ada penolakan. Saat ini DPW dan fraksi PKS tengah melakukan komunikasi secara intens dengan seluruh fraksi lain," pungkas Agung.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement