Jumat 04 Jan 2019 23:30 WIB

MrSpeedy: Jasa Pengiriman Cepat Dibutuhkan Konsumen

Konsumen menginginkan pengiriman barang lebih cepat meski harus membayar lebih.

Jasa Pengiriman Speedy.
Foto: Istimewa
Jasa Pengiriman Speedy.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Salah satu tantangan terbesar bisnis saat menggunakan layanan pengiriman last-mile adalah biaya dan kebutuhan operasional. Bisnis yang besar contohnya, membutuhkan layanan pengemasan yang lebih cepat.

“Selain operasional, tipe pembayaran COD (cash-on-delivery) masih diminati banyak konsumen. Sistem pembayaran COD pun akan membutuhkan biaya operasional yang lebih besar untuk kedua belah pihak, baik pelaku bisnis maupun penyedia layanan pengiriman,” ungkap Suriafur Ken, Country Manager MrSpeedy.

Menurutnya, kebanyakan pembeli online rela membayar lebih untuk mendapatkan produk pembeliannya dengan lebih cepat. "Itulah mengapa bisnis perlu mempertimbangkan jasa pengiriman last-mile untuk meningkatkan layanan mereka,”kata dia.

Sadar akan tingginya permintaan last-mile logistics dari berbagai pelaku bisnis, MrSpeedy hadir memberikan pelayanan terbaiknya di Indonesia sejak 2017 lalu. MrSpeedy menawarkan jasa pengiriman barang cepat dan same day service dengan harga kompetitif dan bantuan 24 jam.

“Hadirnya MrSpeedy diharapkan mampu meningkatkan pertumbuhan bisnis dengan memberikan kontribusi pengantaran produk yang cepat dan dapat diandalkan”, ujar Suriafur.

MrSpeedy pun termasuk penyedia layanan last-mile delivery yang berpengalaman. Mereka sudah beroperasi sejak tahun 2012 dengan nama merek Dostavista di Moscow.

Perusahaan penyedia layanan last-mile ini pun terus berekspansi ke sejumlah negara di seluruh dunia seperti Rusia, Korea Selatan, India, Turki, Meksiko dan Brasil. Dostavista pun akhirnya hadir di Indonesia dengan nama merek MrSpeedy.

“Salah satu keunggulan kami, ialah kami dapat menawarkan solusi kustomisasi sesuai dengan kebutuhan mitra bisnis,” jelas Suriafur.

Untuk industri makanan contohnya, MrSpeedy menawarkan motorbox dengan ukuran yang lebih besar dan dilengkapi dengan aluminium foil untuk menjaga agar makanan yang diantar tetap hangat hingga ke tangan pelanggan.

Banyak penjual bunga pun sudah mulai mengandalkan layanan MrSpeedy untuk kebutuhan pengiriman yang cepat agar bunga sampai di tangan pelanggan dalam keadaan segar.

“Dengan MrSpeedy, pelaku bisnis dapat mengantar beberapa paket sekaligus dalam satu waktu. Metode yang ditawarkan ini sangatlah menguntungkan, baik dari segi waktu maupun harganya yang sangat kompetitif,” papar Suriafur.

Keamanan pengiriman pun tetap terjaga, sebab pelaku bisnis bisa memantau lokasi kurir dengan fitur live tracking, dan menerima laporan pengantaran dengan bukti foto dan tandatangan digital dari pelanggan. Dengan armada yang sudah mencapai 35.000 kurir dalam moda transportasi motor dan mobil, pelaku bisnis akan secara mudah mendapatkan kurir pengantaran dalam waktu singkat.

Pengantaran dari tangan pelaku bisnis ke tangan konsumen pun bisa diselesaikan dalam waktu 90 menit saja. Saat ini layanan MrSpeedy sudah tersedia di Jabodetabek.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement