Selasa 06 Nov 2018 16:52 WIB

Soal Elektabilitas, Ma'ruf: Semoga Kedepan Lebih Tinggi Lagi

Ma'ruf Amin mengaku bersyukur dengan hasil survei yang di dapat.

Rep: Rizkyan Adiyudha/ Red: Bayu Hermawan
Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia sekaligus Calon Wakil Presiden nomor urut dua, KH Ma’ruf Amin mendatangi Gedung Pusat Majelis Ulama Indonesia (MUI), Jakarta. Selasa (6/11).
Foto: Republika/Dea Alvi Soraya
Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia sekaligus Calon Wakil Presiden nomor urut dua, KH Ma’ruf Amin mendatangi Gedung Pusat Majelis Ulama Indonesia (MUI), Jakarta. Selasa (6/11).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Calon wakil presiden (cawapres) Ma'ruf Amin menanggapi hasil sejumlah survei, yang menempatkan elektabilitas pasangan calon (paslon) nomor urut 01 diatas oposisi. Ma'ruf Amin mengaku bersyukur dengan hasil survei yang di dapat.

"Ya Alhamdulillah memang itu yang kami harapkan ya," kata Kiai Ma'ruf di Jakarta, Selasa (6/11).

Survei yang dikutip dari data litbang kompas menempatkan Jokowi unggul di beberapa daerah semisal di Jawa, NTB, NTT, Bali, Kalimantan Sulawesi dan Papua. Pasangan Jokowi-Ma'ruf hanya kalah di Sumatera.

Survei yang dilakukan SMRC menempatkan elektabilitas pasangan nomor urut 01 unggul dibandingkan lawan politiknnya. Pasangan Jokowi-Ma'ruf memperoleh 60.4 persen suara dibandingkan pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno sebesar 29.8 persen.

Hasil survei Indikator yang dilakukan pada 1 hingga 6 September 2018 juga memposisikan pasangan Jokowi-Ma'ruf dengan perolehan suara 57,7 persen. Angka itu mengungguli perolehan suara pasangan Prabowo-Sandiaga sebesar 32,2 persen.

Sementara, hasil survei LSI Denny JA menunjukan pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin 58,6 persen dan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno 25,7 persen. Lembaga Y-Publica juga menempatkan elektabilitas Jokowi-Ma'ruf di Jawa mencapai 54,4 persen, sedangkan pasangan nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno meraih 28,8 persen.

"Mudah-mudahan ke depan unggulnya lebih banyak lagi. aamiin ya rabbalalamin, itu harapan ya," kata Ma'ruf Amin menanggapi rentetan hasil survei tersebut.

Sebelumnya, calon presiden pejawat Jokowi meminta tim kampanye tidak terlena dengan sejumnlah hasil survei yang menempatkan Jokowi-Ma'ruf di atas oposisi. Jokowi mengimbau tim sukses untuk tetap bekerja keras guna memenangi pemilu presiden 2019 nanti. "Semuanya harus kerja keras, jangan terlena dengan yang namanya survei. Semua harus tetap kerja," kata Jokowi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement