Ahad 04 Nov 2018 16:00 WIB

Pengusaha Muslim Salurkan Bantuan untuk Korban Sulteng

Anggota Ipemi memberikan bantuan kebutuhan dasar untuk korban.

Rep: Novita Intan/ Red: Dwi Murdaningsih
Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (Ipemi) menyalurkan donasi kepada korban Palu,  Sigi dan Donggala Sulawesi Tengah.
Foto: ipemi
Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (Ipemi) menyalurkan donasi kepada korban Palu, Sigi dan Donggala Sulawesi Tengah.

REPUBLIKA.CO.ID, PALU- -- Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (Ipemi) menyalurkan donasi kepada korban Palu,  Sigi dan Donggala Sulawesi Tengah. Bantuan ini terkumpul melalui penggalangan dana dari para donator, yang tersebar di 34 Provinsi di Indonesia, serta perwakilan Ipemi tiga negara seperti Malaysia, Turki dan Brunei Darussalam.

Ketua Umum Ipemi Ingrid Kansil mengatakan kegiatan penggalangan dana dilakukan sebagai wujud kepedulian dan komitmen Ipemi untuk Indonesia.

“Donasi yang didistribusikan oleh Ipemi meliputi kebutuhan dasar korban yang sebagian besar dikhususkan bagi keperluan anak-anak seperti alat bermain, buku, alat tulis, selimut, pakaian, sendal yang sebelumnya sudan kami sesuaikan dengan hasil koordinasi perwakilan Ipemi di kota Palu dan Kabupaten Sigi,” ujarnya dalam keterangan tulis yang diterima Republika.co.id, Ahad (4/11).

Ipemi juga merasakan kehilangan yang mendalam dikarenakan banyak anggota yang turut menjadi korban bencana gempa dan tsunami ketika membuka stand pada acara HUT Kota Palu ke-40 di halaman Kantor Walikota Palu.

Ke depan, diharapkan agar roda perekonomian Sulawesi Tengah kembali berjalan dan seluruh sistem kehidupan dapat segera bangkit.

“Konsentrasi Ipemi yakni pemberdayaan ekonomi umat. Harapan lainnya yakni ketika sistem kredit usaha rakyat data sedikit diringankan mengingat banyak usaha khususnya skala UKM yang mati akibat terjadinya bencana ini,” ucapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement