Rabu 24 Oct 2018 11:51 WIB

Kementerian PUPR Raih Dua Penghargaan dari KASN

Anugerah KASN 2018 apresiasi kepada instansi Pemerintah atas kepatuhan seleksi JPT

Red: EH Ismail
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) meraih dua penghargaan dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) dalam ajang Anugerah KASN 2018 untuk kategori Manajemen Talenta dan Katagori Pelaksanaan Manajemen SDM ASN
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) meraih dua penghargaan dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) dalam ajang Anugerah KASN 2018 untuk kategori Manajemen Talenta dan Katagori Pelaksanaan Manajemen SDM ASN

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) meraih dua penghargaan dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) dalam ajang Anugerah KASN 2018 untuk kategori Manajemen Talenta dan Kategori Pelaksanaan Manajemen SDM ASN. Penghargaan diterima oleh Sekretaris Jenderal Kementerian PUPR Anita Firmanti mewakili Menteri PUPR Basuki Hadimuljono yang diserahkan Tim Panel Ahli Anugerah KASN 2018 Yulina Setiawati, di Jakarta, Selasa (23/10).

Komisioner KASN Bidang Pengawasan, Monitoring dan Evaluasi Waluyo mengatakan, Anugerah KASN 2018 merupakan apresiasi kepada instansi Pemerintah atas kepatuhan dan kualitas tata kelola Seleksi Terbuka pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) dan inovasi yang telah dikembangkan dalam penerapan sistem merit dalam kebijakan dan manajemen Aparatur Sipil Negara (ASN). Hal tersebut sebagaimana UU Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara.

Terkait penghargaan tersebut, Sekretaris Jenderal Kementerian PUPR Anita Firmanti mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan KASN. Penghargaan tersebut hasil bersama atas kerja keras  seluruh Insan PUPR diantaranya para pengelola kepegawaian di Sekretariat Jenderal, BPSDM, Para Sekretaris Unit Organisasi (Unor).

“Kementerian PUPR telah memulai dengan membuat standar kompetensi dari setiap jabatan. Dalam proses pengisian jabatan menjadi sangat objektif mulai dari penerimaan pegawai, pembinaan pegawai, termasuk upaya memberikan penghargaan bagi para teladan kemudian juga hukuman bagi yang melakukan pelanggaran disiplin juga kita terapkan. Mari tetap kita pertahankan untuk ke depannya,” kata Anita dalam keterangan tertulis yang diterima Republika.co.id.

Sementara itu Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusi (BPSDM) Kementerian PUPR Lolly Martina Martief mengatakan, Kementerian PUPR telah melaksanakan sistem merit dengan optimal, serta gambaran pola karier yang jelas.  Pelaksanaan itu sebagai bukti Kementerian PUPR memberikan perhatian pada peningkatan kompetensi SDM, tidak hanya fokus terhadap pembangunan infrastruktur.

Acara yang dirangkai dengan Seminar Nasional bertema “Pengembangan Human Capital dalam Manajeman Aparatur Sipil Negara” dan Deklarasi “Gerakan Nasional Netralitas ASN” turut dihadiri oleh sejumlah menteri, gubernur, bupati/walikota penerima penghargaan. Turut hadir dalam acara tersebut Kepala Biro Kepegawaian, Organisasi dan Tata Laksana Asep Arofah dan Kepala Pusat Penilaian Kompetensi dan Pemantauan Kinerja Siti Bellafolijani.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement