Ahad 09 Sep 2018 11:40 WIB

SBY Imbau Kader Demokrat Bantu Rakyat yang Alami Kesulitan

Partai Demokrat hari ini merayakan ulang tahun ke-17.

Rep: Umar Mukhtar/ Red: Andri Saubani
Ketua Umum Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono
Foto: Republika TV/HAvid Al Vizki
Ketua Umum Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Divisi Komunikasi Publik Partai Demokrat Imelda Sari menuturkan, Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono mengimbau kepada kader di seluruh Indonesia untuk membantu rakyat yang sedang mengalami kesulitan ekonomi. Imbauan ini dalam rangka hari ulang tahun partai tersebut yang ke-17 pada 9 September ini.

"Dalam himbauan kepada para kader di seluruh Indonesia dalam rangka HUT Demokrat, Ketum SBY meminta para kader untuk membantu rakyat yang saat ini sedang mengalami kesulitan terutama ketika situasi ekonomi saat ini dirasakan cukup berat membebani rakyat," kata dia dalam keterangan persnya, Ahad (9/9).

Sementara itu, Wasekjen Partai Demokrat Andi Arief menambahkan, Indonesia sedang mengalami masalah cukup serius saat ini bahkan diperkirakan tantangan ke depan masih cukup berat. Bahkan, lanjut dia, Menteri Keuangan Sri Mulyani menyebut ekonomi Indonesia sedang menghadapi Badai yang sempurna.

"Apakah badai bisa diprediksi? Amerika dalam bencana badai besar mampu mendeteksi dan mempersiapkan segala sesuatu sebelum terjadi agar tidak menimbulkan korban besar," tuturnya.

Andi mengatakan, prinsip dalam kebencanaan, jika sudah terdeteksi lalu masih timbulkan korban besar maka ada yang salah dalam persiapannya atau tidak mempercayai pendeteksian itu yang dalam perangkat ilmu pengetahuan modern diyakini bisa.

"Partai Demokrat dan SBY sejak 2004 menganggap badai yang akan dihadapi perekonomian Indonesia bisa datang kapan saja, karena itu ekonomi yang masih ringkih akibat 1998 harus dibangun kembali dengan tetap memperhitungkan jika tiba-tiba badai itu muncul," katanya dalam keterangan tertulis yang diterima.

Baca juga: Partai Demokrat Rayakan Ulang Tahun Ke-17 di Rumah SBY

Menurut Andi, membangun ekonomi dan membangun kekebalan jika serangan datang, itulah masa-masa sulit yang memang harus dihadapi. "Tugas sejarah Presiden yang paling rumit menghadapi badai yang sempurna agar tidak menghantam "korban tak berdosa" istilah yang juga dikemukakan SMI (Sri Mulyani) pada 2008," paparnya.

Tepat pada hari ini, Demokrat berusia 17 tahun yang bertepatan dengan HUT Ketua Umum Partai Demokrat SBY yang ke-69 tahun. Perayaan dilakukan serentak di setiap daerah oleh DPD dan DPC dengan berbagai kegiatan dan perlombaan.

Peringatan puncak HUT Demokrat akan dilaksanakan pada tanggal 17 September 2018 di Jakarta, dan akan disampaikan pidato politik SBY terkait pandangan Partai Demokrat terhadap situasi politik dan ekonomi saat ini, yang akan dihadiri pengurus Harian, Fraksi Partai Demokrat juga pimpinan DPD se-Indonesia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement