Senin 09 Apr 2018 18:12 WIB

FSGI Sebut UNBK SMA Hari Pertama Secara Umum Lancar

Hingga saat ini FSGI belum dapat merincikan kendala apa saja yang terjadi.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Winda Destiana Putri
Sejumlah pelajar saat melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di Madrasah Aliyah Negeri 1 Bekasi, Jawa Barat, Senin (9/2).
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Sejumlah pelajar saat melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di Madrasah Aliyah Negeri 1 Bekasi, Jawa Barat, Senin (9/2).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Federasi Serikat Guru Indonesia (FSGI) menyebutkan, secara umum pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA) pada hari pertama berjalan dengan lancar. Hal tersebut berdasarkan pantauan FSGI di beberapa daerah.

"Sejauh ini, pelaksanaan UNBK SMA secara umum berjalan lancar," kata Sekretaris Jenderal FSGI Heru Purnomo kepada Republika, Senin (9/4).

Di sini lain, dia pun tidak menampik ada beberapa kendala yang masih terjadi di berbagai daerah. Kendati begitu, hingga saat ini FSGI belum dapat merincikan kendala apa saja yang terjadi di berbagai daerah.

"Kami masih mengkaji dan mengolah laporan dari daerah. Kemungkinan memang meningkat masalahnya," jelas Heru.

Federasi Serikat Guru Indonesia (FSGI) menyebutkan, permasalahan teknis masih mendominasi pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) pekan lalu. Mulai dari mati listrik, soal tidak bisa di klik, kekurangan komputer, sampai ujian yang baru selesai hampir pukul 19.00.

"Kami buka posko pengaduan di berbagai daerah, dan mayoritas mengeluhkan hal teknis itu pada pelaksanaan SMK tahun 2018 ini," kata Sekretaris Jenderal FSGI Heru Purnomo beberapa hari lalu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement