Selasa 13 Feb 2018 17:19 WIB

Polisi: Pelaku Pengacak-acak Masjid Al-Quba Sulit Ditemukan

Masjid Al-Quba di Parungkuda Sukabumi diacak-acak pada Senin (12/2) subuh.

Rep: Kiki Sakinah/ Red: Andri Saubani
Pembangunan masjid   (ilustrasi).
Foto: Republika/Tahta Aidilla
Pembangunan masjid (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebuah masjid di Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, diacak-acak bagian ruang dalamnya oleh seseorang yang tidak dikenal pada Senin (12/2) Subuh. Namun, hingga saat ini, Kapolsek Parungkuda Komisair Polisi Nusirwan mengatakan bahwa pelaku belum diketahui dan belum tertangkap.

"Belum ditemukan pelakunya, karena tidak ada saksi yang melihat. Jadi sulit ditemukan," kata Nusirwan, saat dihubungi Republika.co.id, Selasa (13/2).

Nusirwan mengatakan, peristiwa serangan terhadap masjid bernama Al Quba itu baru pertama kalinya terjadi. Sebelumnya, belum pernah terjadi peristiwa serupa ataupun bentuk serangan lainnya. Menurutnya, kondisi masjid memang tidak terkunci pada saat siang dan malam hari.

Sebelumnya, Kasubag Humas Polres Sukabumi AKP Sunarto mengatakan bahwa masjid tersebut adalah Masjid Al-Quba yang berlokasi di Kampung Cipanggulaan RT 01 RW 01, Desa Pondokkaso Landeuh, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Menurutnya, kondisi masjid saat dilihat sebelum shalat Subuh sudah berantakan. Alquran dan karpet tergeletak di lantai.

Karena melihat kondisi itu, warga lantas melaporkannya ke Polsek Parungkuda. Aparat kepolisian dan warga setempat kemudian merapihkan masjid tersebut kembali. Namun, tidak ada barang yang dilaporkan hilang dari masjid tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement