Rabu 17 Jan 2018 08:48 WIB

Ace: Posisi Sekjen Diserahkan Sepenuhnya ke Ketum Golkar

Rep: Fauziah Mursid/ Red: Bayu Hermawan
Politisi Golkar - Ace Hasan Sadzily
Foto: Republika/ Wihdan
Politisi Golkar - Ace Hasan Sadzily

REPUBLIKA.CO.ID,

JAKARTA -- Presiden Joko Widodo dikabarkan akan melakukan perombakan kabinet pada Rabu (17/1) pagi ini. Salah satu posisi yang dirombak antara lain Menteri Sosial yang kini diduduki oleh Khofifah Indar Parawansa.

Nama Sekretaris Jenderal Partai Golkar Idrus Marham lah yang disebut menjadi pengganti Khofifah yang memutuskan maju menjadi calon gubernur Jawa Timur. Wakil Sekretaris Jenderal Golkar Ace Hasan Syadzily membenarkan informasi di internal Golkar perihal dilantiknya Sekjen partai berlambang pohon beringin tersebut.

"Ya betul Pak Idrus insya Allah akan dilantik sebagai Menteri," ujar Ace saat dikonfirmasi pada Rabu (17/1) pagi.

Namun menurut Ace, tentang siapa yang akan menggantikan posisi Sekjen Partai Golkar setelah dilantiknya Idrus sebagai Menteri Sosial, maka hal itu diserahkan sepenuhnya kepada Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto.

"Hal itu diserahkan sepenuhnya kepada Pak Airlangga Hartarto, Ketua Umum DPP Partai Golkar yang diberikan mandat untuk melakukan revitalisasi dan restrukturisasi," ujarnya.

Adapun nama Idrus memang kerap disebut akan masuk dalam kabinet Kerja Pemerintahan Jokowi-JK. Hal ini santer pascamusyawarah nasional luar biasa Golkar pada Desember lalu, setelah Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto ditetapkan menjadi Ketua Umum Golkar.

Bersamaan itu, majunya Menteri Sosial Khofifah-indah Parawansa makin membuat informasi perihal isu pergantian kabinet makin kencang.  Tak hanya Idrus, Hari ini Presiden Jokowi juga akan melantik sejumlah posisi di Kabinetnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement