Ahad 31 Dec 2017 22:08 WIB

Gus Ipul Akui Masih Cari Dukungan Parpol

Saifullah Yusuf
Foto: Republika/Yasin Habibi
Saifullah Yusuf

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA — Bakal Calon Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf mengaku tetap menjalin komunikasi dengan sejumlah pimpinan partai politik untuk bergabung dan mengusungnya di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2018. "Komunikasi terus kami lakukan dengan sejumlah partai,¿ ujar Gus Ipul, sapaan akrabnya, kepada wartawan di Surabaya, Ahad (31/12).

Sejumlah partai tersebut antara lain Partai Gerindra, PAN, PKS, bahkan PPP dan NasDem yang sampai saat ini belum menyatakan dukungan resmi terhadap salah satu kandidat. Kendati demikian, Gus Ipul yang maju bersama Abdullah Azwar Anas itu menyerahkan sepenuhnya kepada pimpinan partai politik, apapun hasilnya.

"Keputusan ada di partai politik dan kami tetap berusaha. Tapi kami optimistis ada partai politik yang bergabung dan berkoalisi," ucap pria yang juga Wakil Gubernur Jatim tersebut.

Pada Pilkada yang digelar 27 Juni 2018, Gus Ipul-Mas Anas sampai saat ini diusung dua partai politik besar, yaitu PKB dan PDI Perjuangan. Menurut dia, kepastian akan diperoleh pada sepekan ke depan bertepatan dengan dimulainya proses pendaftaran pasangan calon ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jatim, pada 8 Januari 2018.

"Tunggu seminggu ini dan pasti ada hasilnya. Tapi apapun itu, kami siap dan menghormati segala keputusan partai," kata Gus Ipul, yang saat ini juga tercatat sebagai Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) tersebut. 

 

 

sumber : Antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement