Ahad 24 Dec 2017 12:00 WIB

Sekitar 78 Ribu Kendaraan Melintasi Cikampek pada Hari Ini

Rep: Rahayu Subekti/ Red: Andri Saubani
Kendaraan melintas di samping salah satu lokasi pengerjaan pembangunan infrastruktur di ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek, di Bekasi, Jawa Barat, Selasa (19/12).
Foto: ANTARA FOTO
Kendaraan melintas di samping salah satu lokasi pengerjaan pembangunan infrastruktur di ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek, di Bekasi, Jawa Barat, Selasa (19/12).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Jasa Marga (Persero) (Tbk) memperkirakan pada H-1 Natal 2017 hari ini (24/12) volume kendaraan di Tol Jakarta-Cikampek masih akan meningkat. AVP Corporate Communication Jasa Marga mengatakan Dwimawan Heru peningkatan volume kendaraan tersebut untuk yang mengarah ke Cikampek.

"Peningkatan volume lalu lintas pada Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Cikampek, sekitar 78 ribu kendaraan," kata Heru, Ahad (24/12).

Dia menjelaskan, angka tersebut memperlihatkan adanya peningkatan volume kendaraan sebanyak 30 persen menjelang perayaan Natal 2017, besok (25/12). Sebab, lalu lintas normal pada ruas tersebut seharusnya berkisar 60 ribu kendaraan saja.

Untuk itu, Heru mengimbau bagi para pemudik liburan Natal 2017 bisa mempersiapkan kendaraanya dengan baik. "Kepada seluruh pengguna jalan untuk selalu memastikan kendaraan dalam kondisi prima dan layak operasi," ujar Heru.

Heru juga meminta untuk memastikan kelancaran perjalanan, pengguna jalan tol harus terus memastikan saldo pada kartu pembayaran elektroniknya. Ia mengatakan, pemudik bisa melakukan pengisian saldo uang elektronik sebelum memasuki jalan tol.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement