Ahad 10 Dec 2017 13:25 WIB

ICMI Bisa Berkontribusi Besar Capai Tujuan Bernegara

Rep: Fuji Eka Permana/ Red: Agus Yulianto
Wakil Presiden Indonesia, Jusuf Kalla.
Foto: Ist
Wakil Presiden Indonesia, Jusuf Kalla.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Presiden RI Jusuf Kalla meminta kepada semua anggota dan pengurus Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI) yang berasal dari berbagai unsur masyarakat, agar dapat lebih berkontribusi untuk kemajuan rakyat Indonesia, khususnya umat Islam. Permintaan tersebut disampaikannya pada penutupan Silaturrahmi Kerja Nasional (Silaknas) ICMI Tahun 2017 di Gedung Puspiptek, Serpong, Banten pada Sabtu (9/12).

Menurut JK, banyak faktor guna mencapai tujuan kehidupan bernegara. Faktor tersebut di antaranya stabilitas ekonomi, politik, sosial dan pertahanan keamanan. Dalam bernegara tentu saling mendukung. Ekonomi ditentukan oleh stabilitas politik. Politik ditentukan dengan keamanan yang baik. "Itu menjadi bagian tanggung jawab kita. Bagaimana memperjelas tanggung jawab kita," kata JK.

Menurutnya, seluruh faktor pendukung tersebut saling berkaitan untuk menuju serta mencapai tujuan bernegara. Juga berhubungan dan aktual dengan tema Silaknas ICMI Tahun 2017 yaitu ICMI untuk Bangsa: Memperkokoh Tanggung Jawab Bernegara.

JK juga tetap mengingatkan kepada seluruh anggota dan pengurus ICMI agar dapat merealisasikan konsep dan ide yang dicetuskan pada setiap pembahasan pidato serta diskusi. Menurutnya, Indonesia termasuk negara yang paling sering melakukan pembicaraan hal-hal seperti ini. Tapi yang harus dilakukan adalah melaksanakan apa yang telah dibicarakan.

"Melaksanakan apa yang kita cita-citakan. Pidato dan hasil musyawarah adalah baik, tapi yang ingin kita kerjakan untuk menciptakan hal nyata untuk negeri ini amat lebih baik," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement