Ahad 26 Nov 2017 12:51 WIB

Jokowi Lemparkan Bingkisan dari dalam Kereta Kencana

Rep: Issha Harruma/ Red: Esthi Maharani
Presiden Joko Widodo (tengah) bersama Iriana Joko Widodo dan rombongan keluarganya disambut secara adat oleh keluarga besar Nasution dan Siregar (Suhut dan Anak Boru) di acara puncak adat (Mata Ni Horja) Bobby Afif Nasution dan Kahiyang Ayu Siregar di Medan, Sumatera Utara, Sabtu (25/11).
Foto: Antara/Septianda Perdana
Presiden Joko Widodo (tengah) bersama Iriana Joko Widodo dan rombongan keluarganya disambut secara adat oleh keluarga besar Nasution dan Siregar (Suhut dan Anak Boru) di acara puncak adat (Mata Ni Horja) Bobby Afif Nasution dan Kahiyang Ayu Siregar di Medan, Sumatera Utara, Sabtu (25/11).

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Presiden Joko Widodo membagikan bingkisan untuk para warga yang melihat kirab budaya Bobby Nasution-Kahiyang Ayu, Ahad (26/11). Bingkisan dengan berbagai bentuk itu dilemparkannya dari dalam kereta kencana yang dia tumpangi.

Sontak, warga langsung berebut mendapatkan bingkisan ini. Sejumlah warga pun jatuh dan terinjak dalam aksi rebutan ini. Salah seorang warga, Tina Hasibuan mengaku senang mendapatkan bingkisan yang dilemparkan langsung oleh Presiden Jokowi. Dia mendapatkan bingkisan berupa tas kertas hitam.

"Isinya topi merah tulisannya 'Terima kasih Bobby & Kahiyang'," kata Tina, Ahad (26/11).

Kirab budaya Bobby-Kahiyang dimulai dari Medan Internasional Convention Center di Jl Gagak Hitam menuju kediaman Bobby di Bukit Hijau Regency, Kompleks Taman Setiabudi Indah, yang menjadi lokasi resepsi. Kirab ini diikuti pengantin, keluarga besar keduanya, relawan, hingga Polwan dan anggota wanita TNI berbaju adat.

Kirab budaya menjadi pembuka sebelum kedua pengantin beserta rombongan keluarga memasuki tenda utama tempat resepsi kedua digelar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement